Performa Menurun, Barcelona Dinilai Tengah Memasuki Fase Akhir Sebuah Era

Edmilson menganalisa akhir dari sebuah era di Barcelona karena penurunan performa klub.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 08 November 2019
Performa Menurun, Barcelona Dinilai Tengah Memasuki Fase Akhir Sebuah Era
Barcelona (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan pemain FC Barcelona, Edmilson, menilai Blaugrana - julukan Barcelona - tengah memasuki fase akhir sebuah era setelah melalui periode negatif belakangan ini. Edmilson melihat adanya potensi perubahan dalam skuat tim.

Barcelona asuhan Ernesto Valverde tengah dalam sorotan tinggi menyusul kegagalan tim meraih kemenangan di dua laga beruntun di seluruh kompetisi, saat melawan Levante (1-3) di LaLiga dan Slavia Praha di Liga Champions (0-0).

Edmilson, mantan pemain Barcelona 2004-2008, melihat kesamaan dari Barcelona saat ini dengan Barcelona di eranya saat masih dilatih Frank Rijkaard. Pasca ditinggal Rijkaard pada 2008, klub juga mengalami kesulitan setelah merasakan era emas dengan pemain seperti: Deco, Ronaldinho, Samuel Eto'o, Rafael Marquez, dan Ludovic Giuly.

Baca Juga:

Statistik Ini Jadi Bukti Kurangnya Determinasi Bermain Barcelona Kontra Slavia Praha

Betapa Buruknya Sikap Lionel Messi dkk, Langsung Pergi Selepas Laga Melawan Slavia Praha

Ditahan Slavia Praha, Barcelona Dianggap Terlalu Mengandalkan Lionel Messi

Barcelona

"Sejak awal musim, Barcelona mengalami kesulitan menemukan cara mereka bermain, karena pramusim yang dilalui dan juga cedera pemain. Kami sedikit khawatir, tapi kami tahu ada banyak kualitas dalam skuat ini," kata Edmilson kepada Tot Costa.

"Mungkin itu mengingatkan saya akan akhir era. Banyak pemain muda datang, ada beberapa pemain dengan banyak pengalaman, tapi ini bisa jadi perubahan dan itu normalnya mengartikan perubahan permainan, dari sisi mental, sikap."

"Itu natural. Terlalu cepat memberikan kesimpulan, tapi jika pada akhir akhir segalanya tak berjalan baik, maka keputusan harus dibuat," lanjut mantan pemain yang bisa menjadi bek dan gelandang bertahan itu.

Pengamatan Edmilson soal akhir sebuah era Barcelona dilihatnya melalui banyaknya pemain muda di dalam skuat, seperti Ansu Fati, Frenkie de Jong, Carles Perez, serta menuanya usia pemain-pemain senior semisal Lionel Messi, Gerard Pique, dan Sergio Busquets.

"Sepak bola merupakan olahraga kolektif. Para pemain muda harus memiliki kepercayaan diri dan para pemain senior, ketika hal-hal tidak berjalan baik, harus memberikan bantuan," tambah Edmilson.

"Sulit terlalu banyak mengatakannya ketika Anda tidak ada di sana setiap harinya, tapi dari apa tang saya baca dan lihat di media, kita berharap lebih dari Barca ini, yang telah memberikan banyak kegembiraan dalam 12 tahun terakhir," urainya.

Barcelona bisa mencoba untuk bangkit dan kembali ke laju kemenangan kala melawan Celta Vigo di pekan 13 LaLiga, Minggu (10/11) pukul 03.00 dini hari WIB di Camp Nou.

Breaking News Barcelona FC Barcelona
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Liga Indonesia
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Garudayaksa FC ditahan imbang FC Bekasi City dengan skor 1-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (10/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Laga ini merupakan duel klasik sepak bola Indonesia yang punya rivalitas cukup lama sejak Perserikatan 1931.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Inter Milan dan Napoli bentrok dalam laga krusial Serie A. Persaingan papan atas memanas! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi penentu kemenangan di sini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Bagikan