Perempat Final Japan Open 2019: Sempat Kesulitan, Kevin/Marcus Melaju ke Babak Empat Besar
BolaSkor.com - Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, melaju ke babak empat besar Japan Open 2019. The Minions mengalahkan pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi, di perempat final dengan skor 21-14, 22-24, dan 21-15, Jumat (26/7).
Pada gim pertama, Kevin/Marcus berhasil mendominasi jalannya pertandingan. Tak perlu waktu lama, peraih medali emas Asian Games 2018 itu berhasil unggul terlebih dahulu.
Namun, memasuki gim kedua, tempo Kevin/Marcus justru menurun. Beberapa kali The Minions gagal mengembalikan bola dan menguntungkan Aaron Chia/Soh Wooi.
Baca Juga:
Siapapun Lawan di Perempat Final, Pertemuan Terakhir, Greysia/Apriyani Kalah
Babak Kedua Japan Open 2019: Jonatan Christie Lolos, Tiga Tunggal Putra Indonesia di Perempat Final
Pasangan Malaysia tersebut tak membiarkan Kevin/Marcus mengambil jarak saat poin memasuki 15-15. Aaron Chia/Soh Wooi terus menempel hingga 20-20.
Kevin/Marcus yang lengah di poin kritis gagal menyudahi pertandingan lebih cepat. Aaron Chia/Soh Wooi berhasil merebut gim kedua.
Di gim ketiga, Kevin/Marcus kembali bangkit. The Minions balik mendominasi, sementara Aaron Chia/Soh Wooi terus tertekan. Kevin/Marcus akhirnya berhasil menutup pertandingan dengan kemenangan.*
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Pep Guardiola Pertimbangan Angkat Kaki, Manchester City Pantau Tiga Calon Pengganti
Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Sabtu 15 November 2025
Inginkan Penyerang AC Milan, Arsenal Siap Korbankan Gabriel Martinelli
Carlo Ancelotti Bantah Telah Sarankan Endrick Tinggalkan Real Madrid demi Amankan Tempat di Skuad Brasil
Prediksi dan Statistik Polandia vs Belanda: De Oranje Bidik Tiket
Link Streaming Angola vs Argentina, Jumat 14 November 2025
Prediksi dan Statistik Luksemburg vs Jerman: Satu Langkah Lebih Dekat ke Piala Dunia 2026
Dapat Kartu Merah, Cristiano Ronaldo Terancam Tidak Tampil di Dua Laga Pertama Piala Dunia 2026
Prediksi dan Statistik Angola vs Argentina: Membiasakan Diri Lawan Wakil Afrika
Bukayo Saka Main Penuh, Tanda Dipercaya Thomas Tuchel sebagai Pendamping Harry Kane?