Perdana Menteri Albania Buka Rekening untuk Kumpulkan Dana Denda Shaqiri dan Xhaka
BolaSkor.com - Perdana Menteri Albania telah membuka rekening bank untuk membayar denda yang dijatuhkan FIFA kepada dua pemain Swiss, Xherdan Shaqiri dan Granit Xhaka. Perdana Menteri Albania mengatakan dia meminta saudara-saudaranya untuk memberikan "kontribusi simbolis" untuk membayar denda yang dijatuhkan FIFA terhadap dua pemain Swiss asal Albania.
"Jangan Khawatir Elang" adalah nama akun yang dibuka di Raiffeisen Bank oleh Perdana Menteri Edi Rama yang meminta warga Albania "untuk membayar denda tidak masuk akal FIFA pada Granit Xhaka dan Xherdan Shaqiri."
Denda dijatuhkan FIFA sebagai sanksi kepada Xhaka dan Shaqiri yang membuat gerakan tangan yang meniru simbol nasional Albania, elang berkepala dua, setelah mencetak gol ketika Swiss menang atas Serbia. Kedua pemain memiliki darah etnis Albania yang terkait dengan Kosovo, bekas provinsi Serbia yang mendeklarasikan kemerdekaan pada 2008. Serbia tidak mengakui kemerdekaan itu.
FIFA mendenda kedua pemain 10.000 franc Swiss untuk perilaku tidak sportif. Shaqiri dan Xhaka sendiri terbilang beruntung karena FIFA bisa saja menghukum larangan dua pertandingan.
PM Rama menulis di halaman Facebook-nya bahwa rekening bank itu merupakan bentuk terima kasih kepada kedua pemain yang sudah membawa sukacita bagi jutaan orang Albania.
Yusuf Abdillah
9.919
Berita Terkait
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United