Perampokan Rumah Di Maria Warnai Kekalahan PSG, Keluarganya Disandera
BolaSkor.com - Kabar buruk menimpa bintang Paris Saint-Germain (PSG), Angel Di Maria. Rumah pemain berkebangsaan Argentina itu disatroni perampok saat membela Les Parisiens dalam lanjutan Ligue 1 2020-2021.
Di Maria tampil sebagai starter saat PSG menjamu Nantes di Perc des Princes, Senin (15/3) dini hari WIB. Namun ia harus ditarik keluar pada menit ke-62 ketika skor imbang 1-1.
Pergantian itu tentu cukup mengherankan karena PSG belum menang. Namun Mauricio Pochettino terpaksa melakukannya usai diberi informasi terkait musibah tersebut.
Baca Juga:
Terkait Mbappe, Presiden PSG Kirim Ultimatum untuk Liverpool dan Madrid
Barcelona Tersingkir, Griezmann Tak Berani Tunjuk Messi Jadi Kambing Hitam
Dilansir dari RMC, rumah Di Maria yang berada di Paris disatroni perampok saat pertandingan berlangsung. Tragisnya, anggota keluarga sang pemain yaitu istri dan dua anaknya ada di sana dan kini tengah disandera.
Kabar perampokan rumah Di Maria pertama kali diberitahukan melalui direktur olahraga PSG, Leonardo. Ia kemudian meminta Pochettino untuk menarik keluar mantan pemain Real Madrid tersebut.
Usai keluar lapangan, Di Maria diajak bicara empat mata oleh Pochettino di lorong stadion. Tak lama kemudian, sang pelatih kembali ke bench.
Peristiwa kurang menyenangkan itu secara tak langsung mengganggu fokus pemain PSG. Hal itu mampu dimanfaatkan Nantes untuk mencetak gol kemenangan lewat aksi Moses Simon pada menit ke-71.
"Ini bukan alasan tapi memang ada penurunan energi. Kami berbicara tentang hal-hal selain sepak bola setelah pertandingan di ruang ganti," kata Pochettino usai pertandingan.
Bukan kali pertama
Sampai saat ini belum diketahui kabar tentang istri dan anak Di Maria. Namun hal ini bisa menimbulkan rasa trauma bagi mereka.
Ini memang bukan kasus perampokan pertama yang menimpa Di Maria dan keluarganya. Saat memperkuat Manchester United, rumahnya juga pernah disatroni perampok.
Masalah itu bahkan menjadi salah satu alasan Di Maria untuk pergi dari Inggris. Bukan tidak mungkin hal serupa akan dilakukannya karena kasus yang sama ini.
6.514
Berita Terkait
5 Pemain Manchester United yang Meningkat Performanya di Bawah Michael Carrick
Rayakan HUT ke-42, RS Setia Mitra Gelar Turnamen Futsal untuk Dorong Gaya Hidup Sehat
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Berharap Mario Gila Dibeli AC Milan
Bawa Manchester United Menang Derby dan Tekuk Arsenal, Michael Carrick Jawab Peluang Dipermanenkan
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Massimiliano Allegri Bersyukur Milan Mampu Menahan Roma
Klasemen Terkini Premier League: Manchester United Tembus Empat Besar, Manchester City Dekati Arsenal
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Kaesang dan Aga Thohir Datang, Sinyal Persis Solo Bakal Belanja Pemain Lagi
Rapor Pemain Arsenal vs Manchester United: Kiper dan Striker Setan Merah Gemilang, The Gunners Banyak di Bawah Standar