Pep Guardiola Ungkap Rencana Kembali ke Barcelona B

Pep Guardiola mengungkapkan rencana untuk pensiun di Barcelona B.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Kamis, 13 September 2018
Pep Guardiola Ungkap Rencana Kembali ke Barcelona B
Pep Guardiola. (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengungkapkan rencana pensiun dari karier manajerial. Uniknya, Guardiola mengaku ingin mengakhiri karier di Barcelona B.

Keinginan Pep Guardiola tersebut memiliki alasan yang kuat. Barcelona B merupakan kesebelasan pertama yang menjadi awal karier manajerial Guardiola.

Pep Guardiola memulai karier manajerial ketika menangani Barcelona B pada 2007. Saat itu, dia baru satu tahun pensiun sebagai pemain.

Rupanya, kinerja Pep Guardiola bersama Barcelona B dinilai cukup bagus. Hasilnya, dia hanya butuh waktu satu tahun untuk promosi ke tim utama Barcelona.

Saat itu, Pep Guardiola menggantikan posisi Frank Rijkaard yang dipecat. Pada musim pertamanya, Guardiola langsung memenangi treble winners.

Setelah itu, karier manajerial Pep Guardiola terus menanjak. Guardiola merajai Jerman bersama Bayern Munchen sebelum membantu Manchester City menaklukkan Inggris.

Meski begitu, Pep Guardiola tidak berniat mengakhiri karier di Manchester City. Manajer berusia 47 tahun itu mengaku ingin pulang sebelum mundur dari karier manajerial.

"Saya akan mengakhiri karier manajerial di tempat memulai segalanya. Langkah terakhir saya adalah melatih tim muda, saya berharap Barcelona B," ujar Pep Guardiola kepada Jorge Valdano dalam acara Universo Valdano.

Sebelumnya, Pep Guardiola sempat menolak peluang menangani kembali tim senior Barcelona. Namun, dia bisa kembali sebagai direktur olahraga.

Barcelona Barcelona b Breaking News Pep Guardiola
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, bertemu dengan I League untuk membahas sinkronisasi jadwal dengan kompetisi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Liga Indonesia
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya pada putaran kedua ini. Pemain yang dilepas adalah Ilham Rio Fahmi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Layvin Kurzawa dan Eliano Reijnders memiliki posisi yang sama.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Jadwal
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib saat ini memuncaki klasemen sementara dengan 41 poin dari 18 laga.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Persib Bandung kalah dari Persis Solo pada pertemuan Liga 1 musim lalu.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Liga Indonesia
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Persis Solo juga merekrut striker asal Ukraina.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Liga Indonesia
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Persija Jakarta sukses merebut tiga poin dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Bagikan