Pep Guardiola Ungkap Keistimewaan Jude Bellingham

Guardiola sempat memperhatikan sepak terjang Bellingham.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 25 Oktober 2022
Pep Guardiola Ungkap Keistimewaan Jude Bellingham
Jude Bellingham (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola memberikan pujian tinggi kepada Jude Bellingham. Gelandang milik Borussia Dortmund itu dianggap memiliki paket lengkap untuk menjadi yang terbaik di dunia.

Manchester City akan bertandang ke markas Dortmund dalam lanjutan fase grup Liga Champions 2022-2023, Rabu (26/10) pukul 02.00 dini hari WIB. Guardiola memberikan perhatian khusus kepada Bellingham.

Bellingham memang telah menjelma sebagai pemain penting Dortmund. Ia bahkan mendapat kehormatan untuk menjadi kapten pada awal bulan ini.

Baca Juga:

Bukan ke Premier League, Jude Bellingham Ingin Menuju Real Madrid

Manchester United Saling Sikut dengan Liverpool Rebutan Jude Bellingham

Jude Bellingham Dibidik Liverpool, Borussia Dortmund Beri Respons Tegas

Hal itu menjadi bukti kepercayaan Dortmund kepada Bellingham. Padahal sang pemain baru berusia 19 tahun.

Menariknya, Bellingham sempat mencuri perhatian Guardiola saat masih bermain di Birmingham City. Pada momen itulah ia melihat ada yang istimewa dari sang pemain.

"Saya melihatnya ketika Bellingham berusia 17 tahun. Ia bukan hanya punya kualitas tapi ada teriakan, tendangan, dan pergi ke wasit," kata Guardiola pada sesi jumpa pers jelang laga.

"Orang ini memiliki mentalitas dan dia sudah menjadi salah satu kapten tim saat berusia 19 tahun, itu cukup mengesankan. Ini tentang seluruh paket dan Kami tahu kualitas yang dia miliki."

Pujian Guardiola bukan basa-basi semata. Bellingham tampil memikat dan mencetak satu gol pada pertemuan pertama kedua tim di Etihad Stadium.

Tak heran jika banyak klub besar mulai memburu Bellingham. Bukan tidak mungkin Dortmund akan menjualnya dengan harga tinggi pada musim panas tahun depan.

Namun secara tersirat, Guardiola meminta Bellingham untuk bertahan lebih lama di Dortmund. Manchester City tampaknya belum berencana membeli gelandang baru.

"Saya pikir Dortmund adalah tempat yang sempurna bagi para pemain muda berbakat untuk datang. Mungkin Bellingham pergi ke tim top Premier League lalu dia tidak akan mendapatkan menit bermain," tambahnya.

"Cara terbaik bagi pemain muda untuk menjadi lebih baik adalah menit bermain."

Jude Bellingham Pep Guardiola Manchester City Dortmund Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Liga Europa
AS Roma vs Lille: Calvin Verdonk Kemungkinan Starter, Gasperini Waspadai Olivier Giroud
AS Roma akan menjamu Lille pada matchday kedua Liga Europa yang akan berlangsung di Stadion Olimpico, Kamis (2/10) pukul 23.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
AS Roma vs Lille: Calvin Verdonk Kemungkinan Starter, Gasperini Waspadai Olivier Giroud
Italia
Cetak Brace, Rasmus Hojlund Samai Jumlah Gol yang Dibuatnya dalam 35 Laga Terakhir di Manchester United
Rasmus Hojlund memborong dua gol saat Napoli mengalahkan Sporting CP 2-1 di Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Cetak Brace, Rasmus Hojlund Samai Jumlah Gol yang Dibuatnya dalam 35 Laga Terakhir di Manchester United
Italia
Presiden AC Milan Ungkap Detail Stadion Baru, Berbentuk Oval, Berkapasitas 71.500, dan Dua Tingkat
Presiden AC Milan Paolo Scaroni mengatakan stadion baru ini akan memungkinkan para suporter berada lebih dekat dengan lapangan, meningkatkan pengalaman menonton.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025
Presiden AC Milan Ungkap Detail Stadion Baru, Berbentuk Oval, Berkapasitas 71.500, dan Dua Tingkat
Liga Champions
Gagal Kalahkan Villarreal, Igor Tudor Anggap Pemain Juventus Tidak Becus dalam Memberikan Umpan
Juventus ditahan imbang Villarreal 2-2 di Liga Champions 2025/2026. Igor Tudor kecewa dengan banyaknya kesalahan umpan pemainnya meski sempat unggul.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Gagal Kalahkan Villarreal, Igor Tudor Anggap Pemain Juventus Tidak Becus dalam Memberikan Umpan
Liga Champions
Luis Enrique Tegaskan PSG Memang Lebih Baik daripada Barcelona
Pelatih PSG, Luis Enrique, menilai timnya tampil lebih baik dari Barcelona setelah menang 2-1 di Estadi Olímpic Lluís Companys pada matchday 2 Liga Champions 2025/2026.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Luis Enrique Tegaskan PSG Memang Lebih Baik daripada Barcelona
Italia
AC Milan Tertarik Tampung Robert Lewandowski
AC Milan dilaporkan berminat mendatangkan Robert Lewandowski yang kontraknya di Barcelona segera berakhir. Rossoneri siap bersaing dengan klub Arab Saudi demi striker berusia 37 tahun itu.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
AC Milan Tertarik Tampung Robert Lewandowski
Liga Champions
Arsenal vs Olympiacos: Tugas Viktor Gyokeres Bukan Hanya Sekadar Cetak Gol
Viktor Gyokeres gagal mencetak gol saat Arsenal menang 2-0 atas Olympiacos di Liga Champions 2025/2026. Meski begitu, Mikel Arteta tetap memberikan pujian atas kontribusi besar Gyokeres dalam permainan.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Arsenal vs Olympiacos: Tugas Viktor Gyokeres Bukan Hanya Sekadar Cetak Gol
Liga Champions
Ditahan AS Monaco, Pep Guardiola Tetap Sanjung Penampilan Manchester City
Manchester City ditahan AS Monaco 2-2 pada matchday 2 Liga Champions 2025/2026. Pep Guardiola tetap memuji performa timnya meski kemenangan sirna akibat penalti Eric Dier di menit akhir.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Ditahan AS Monaco, Pep Guardiola Tetap Sanjung Penampilan Manchester City
Liga Indonesia
Kronologi Perekrutan hingga Ultimatum Persis Solo untuk Mateo Kocijan
Persis Solo rekrut Mateo Kocijan sebagai pengganti Fuad Sule di Super League 2025/2026. Namun, sang pemain tak kunjung datang hingga klub mengeluarkan ultimatum. Simak kronologi lengkapnya di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Kronologi Perekrutan hingga Ultimatum Persis Solo untuk Mateo Kocijan
Liga Champions
Hansi Flick Ungkap Biang Keladi Kekalahan Barcelona
Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menilai kelelahan pemain jadi faktor utama kekalahan 2-1 dari PSG di Liga Champions 2025/2026. Flick juga mengakui PSG tampil lebih baik meski banyak pemain inti absen.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Hansi Flick Ungkap Biang Keladi Kekalahan Barcelona
Bagikan