Kualifikasi Piala Dunia 2026
Penyebab Shin Tae-yong Pakai Adi Satryo Ketimbang Nadeo saat Lawan Vietnam
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan alasan dirinya memasang Muhammad Adi Satryo sebagai kiper utama Skuad Garuda saat melawan Vietnam, ketimbang menempatkan Nadeo Argawinata.
Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam 1-0, pada laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3) malam WIB. Gol kemenangan Skuad Garuda dilesakkan oleh Egy Maulana Vikri pada menit ke-52.
Baca Juga:
Galeri Foto: Timnas Indonesia Bungkam Vietnam di GBK
Apresiasi Vietnam Berikan Perlawanan Sengit, Shin Tae-yong Bangga dengan Kemenangan Timnas Indonesia
Dalam daftar susunan pemain, Muhammad Adi Satryo dipasang sebagai kiper utama. Ini menyebabkan tanda tanya ke mana Nadeo Argawinata.
Pasalnya, Adi Satryo baru comeback membela Timnas Indonesia sejak menderita cedera. Sedangkan Nadeo sedang dalam top peformance bersama Borneo FC Samarinda dengan 13 cleansheet.
View this post on Instagram
Namun, Adi Satryo menjawab keraguan publik dan kepercayaan Shin Tae-yong. Kiper PSIS Semarang itu bermain apik sepanjang pertandingan.
"Nadeo ada cedera sedikit mulai dari di tim, makanya saya putuskan untuk memberi istirahat pada dia," kata Shin Tae-yong, dalam konferensi pers usai laga di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3) malam.
Hasil ini menempatkan Indonesia berada di posisi kedua klasemen sementara Grup F dengan 4 poin dari 3 laga. Menggeser Vietnam yang turun di posisi ketiga dengan 3 poin dari 3 laga.
Selanjutnya, Timnas Indonesia bertandang ke My Dinh Stadium untuk menghadapi Vietnam, Selasa (26/3) mendatang.
Tengku Sufiyanto
17.862
Berita Terkait
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin