Penyebab Jafri Sastra Kaget Lihat Data Uji Coba Persis Solo
BolaSkor.com - Persis Solo menjadi salah satu tim yang terdepan dalam melakoni persiapan menuju Liga 2 2018. Namun, soal perekrutan pemain dan uji coba, pelatih baru Jafri Sastra justru kaget.
Jasfri Sastra didatangkan untuk menggantikan Freddy Muli yang mengundurkan diri Februari lalu. Pelatih asal Payakumbuh itu diperkenalkan pada Rabu (14/3), dan langsung memimpin latihan keesokan harinya.
Jafri awalnya mengira proses persiapan selama tiga bulan sudah maksimal. Namun dari data yang perolehnya, pelatih berlisensi A AFC ini malah kaget. Menurutnya, tiga uji coba lawan tim selevel sangat kurang untuk ukuran tim yang sudah berlatih sejak Januari lalu.
"Kita terlalu banyak uji coba dengan tim low quality (tim lokal). Yang setara baru Bhayangkara FC dan Persibat Batang. Tentu ini masih kurang," terang Jafri Sastra, Selasa (20/3/).
Untuk menambah uji coba lagi, Jafri juga tak banyak pilihan. Dia menyebut uji coba terakhir hanya bisa dilakukan hingga 29 Maret mendatang. Setelah itu, tim fokus pada evaluasi akhir sebelum Liga 2 bergulir pada 7 April mendatang.
"Tidak mungkin kita lakukan uji coba setelah tanggal 29 Maret. Makanya sekarang saya sudah minta manajemen, melalui media officer untuk segera mencarikan tim selevel. Manajemen juga perlu berkomunikasi dengan LIB, apakah kompetisi jadi dimulai 7 April," tuturnya.
Selain uji coba, Jafri juga menyoroti masalah lapangan latihan. Dua lapangan yang digunakan selama ini, yakni Lapangan Desa Gedongan dan Lapangan Bolon disebutnya kurang layak. Dia berharap bisa mendapat lapangan berkualitas agar proses latihan berjalan maksimal.
"Saya sedikit kecewa dengan Lapangan Gedongan. Rumputnya terlalu tinggi. Di Bolon lumayan lebih baik, tapi beberapa bagian tergenang air. Makanya materi latihan saya ganti. Semoga bisa latihan di Manahan yang punya kualitas, pemain juga bisa adaptasi dengan lapangan," ucapnya. (Laporan Kontributor Al Khairan Ramadhan/Solo)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Persis Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Rekor Buruk Terus Berlanjut hingga Terancam Sanksi Besar Akibat Flare
Persis Solo Kirim Sinyal Gaet Pilar Persib dan Persija?
Hasil Super League 2025/2026: Bali United Kalahkan Arema FC, Persita Menang di Kandang Persis Solo
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Bungkam PSBS Biak 6-2, Persib Turun ke Peringkat 4
Pelatih Belanda Senang dengan Progres Dewa United Banten FC Usai Bungkam Persis Solo 5-1
Hasil Super League 2025/2026: Messidoro Borong Dua Gol, Dewa United Banten FC Menang Telak atas Persis
Link Streaming Dewa United Banten FC vs Persis Solo, Sabtu 20 Desember 2025 Live 15.30 WIB
Hasil Super League 2025/2026: Tak Ada Gol Tercipta di Laga Persita vs Malut dan Bali United vs Persis
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi