Pensiun dari Timnas Jerman, Mesut Ozil Dapat Dukungan Rekan-rekan
BolaSkor.com - Gelandang Arsenal, Mesut Ozil, memutuskan pensiun dari timnas Jerman. Keputusan Ozil tersebut mendapat dukungan dari rekan-rekannya.
Kabar mengejutkan datang dari Mesut Ozil pada Minggu (22/7). Gelandang berdarah Turki itu memutuskan untuk pensiun dari timnas Jerman.
Keputusan itu diambil Mesut Ozil setelah menerima banyak kritikan dari pendukung timnas Jerman. Ozil merasa muak dengan kritikan yang dianggap tidak adil.
Mesut Ozil menjadi kambing hitam kegagalan timnas Jerman pada Piala Dunia 2018. Ozil gagal membantu timnas Jerman lolos dari fase grup pada ajang tersebut.
Publik sepak bola Jerman menganggap Mesut Ozil tidak punya nasionalisme. Anggapan itu muncul setelah Ozil terlihat berfoto dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan.
Rupanya, keputusan itu mendapat dukungan dari rekan-rekan Mesut Ozil. Hector Bellerin yang merupakan rekan satu tim Ozil di Arsenal menjadi pemain pertama yang menyampaikan dukungan.
Bek kanan asal Spanyol itu menuliskan dukungan lewat akun media sosialnya. Bellerin menganggap apa yang dilakukan oleh Mesut Ozil wajar.
"Mengerikan, seseorang yang telah melakukan banyak hal untuk negaranya diperlakukan seperti itu. Hebat, Mesut Ozil mampu melawan perilaku seperti itu," tulis Bellerin.
Dukungan juga diberikan oleh rekannya di timnas Jerman, Jerome Boateng. Boateng yang menjalani debut bersama Mesut Ozil mengaku bangga dengan sikap pemain Arsenal itu.
Boateng mengunggah foto bersama dengan Mesut Ozil pada akun media sosialnya sembari menuliskan, "saya bangga sempat bermain dengan Anda, saudara."
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat