Penggawa Asing Dewa United Banten Tak Punya Masalah Adaptasi
BolaSkor.com - Dewa United Banten menatap Indonesia Basketball League (IBL) 2023 dengan percaya diri. Meski kedatangan dua legiun asing, Anthony Johnson dan Ramon Galloway terbilang telat, kedua pebasket tak memiliki masalah dengan adaptasi.
Anthony dan Ramon baru bergabung dengan Dewa United Banten dalam hitungan hari. Adapun IBL 2023 akan dimulai pada 14 Januari di Bali.
Meski kedatangannya mepet, Ramon menilai hal itu bukan masalah. Organisasi Dewa United Banten yang baik memudahkan proses adaptasi.
“Saya sempat main di Taiwan sebelumnya, tapi saya tidak terlalu mengikuti perbasketan Asia secara keseluruhan. Sedangkan di Dewa United Banten, saya lihat organisasi ini sangat profesional, kita punya tim yang bagus,” ujar Ramon.
“Jadi semoga kita bisa meraih target juara musim ini,” imbuh pebasket berusia 31 tahun itu.
Sementara Anthony menilai para pemain lokal Dewa United Banten menyambutnya dengan baik. Soal chemistry, pebasket dengan tinggi 203 cm itu sudah langsung menyatu.
“Jujur para pemain lokal menyambut kami dengan sangat baik di sini seperti keluarga, kami bercanda bersama dan saya sangat senang walau baru satu minggu di sini, itu bagus,” ujar Anthony.
“Semoga saya bisa memberikan permainan terbaik dan saling mendukung satu sama lain dan bisa belajar bersama,” imbuhnya.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
Nova Arianto Relakan Nicholas Mjosund demi Jaga Soliditas Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Juara Hylo Open 2025, Jonatan Christie Tak Percaya Rebut 3 Gelar Dari 4 Turnamen
Janice Tjen Ukir Sejarah, Kawinkan Gelar Tunggal dan Ganda Putri di Chennai Open 2025
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Piala Dunia U-17 2025: Fadly Alberto Pastikan Timnas Indonesia U-17 Siap Lakoni Laga Perdana Kontra Zambia