Pengeluaran Gaji Klub Serie A: Juventus Paling Boros, Roma Lebih Besar daripada Milan

Juventus menempati posisi puncak sebagai klub yang paling banyak mengeluarkan uang guna membayar gaji pemain.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 11 September 2019
Pengeluaran Gaji Klub Serie A: Juventus Paling Boros, Roma Lebih Besar daripada Milan
Cristiano Ronaldo (Twitter Juventus)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kompetisi sepak bola terbesar di Italia, Serie A, kembali mendapatkan banyak atensi. Tidak hanya dari pergerakan sejumlah tim di bursa transfer, Serie A juga terlihat lebih bergelimang harta dari sisi pengeluaran gaji pemain pada musim ini.

Juventus menempati posisi puncak sebagai klub yang paling banyak mengeluarkan uang guna membayar gaji pemain. Berdasarkan catatan Gazetta dello Sport, La Vecchia Signora mengeluarkan dana 294 juta euro pada musim ini.

Cristiano Ronaldo mengambil porsi terbesar karena membuat Juve mengucurkan dana 31 juta euro per tahun. Pada peringkat kedua, sang rekrutan anyar, Matthijs de Ligt, menerima upah 8 juta euro.

Baca juga:

Baru Setahun, Cristiano Ronaldo Bikin Keuntungan Juventus Berlipat

Terungkap, Kontrak Cristiano Ronaldo dengan Nike Lebih Mahal dari Harga Philippe Coutinho

Daftar gaji tim Serie A (Gazetta)

Satu di antara yang menarik adalah posisi Gianluigi Buffon. Mantan kiper tim nasional Italia itu menempati peringkat dua terbawah setelah hanya menerima gaji 1,5 juta euro. Namun, itu bisa dimaklumi karena peran sang pemain yang berkurang dibanding beberapa tahun terakhir.

Inter Milan menempati posisi kedua dengan pengeluaran gaji pada musim ini mencapai 139 juta euro. Romelu Lukaku berada di posisi puncak usai mendapatkan upah 7,5 juta euro per tahun. Jumlah tersebut bisa membengkak hingga 9 juta euro bila ditambah bonus.

Setelah itu, pemain anyar kembali mendominasi daftar gaji termahal pemain La Beneamata. Diego Godin dan Alexis Sanchez saling berurutan pada posisi kedua dan ketiga karena sama-sama menerima upah 5 juta euro per musim.

Kejutan muncul pada peringkat ketiga. AS Roma diluar dugaan menghabiskan dana 125 juta euro untuk membayar gaji pemain.

Kontrak anyar yang diterima Edin Dzeko di awal musim membuat sang pemain menempati posisi puncak usai menerima upah 5 juta euro per musim. Tempat kedua diduduki pemain penuh pengalaman Javier Pastore.

Sementara itu, AC Milan berada pada urutan keempat soal pengeluaran gaji pemain. Rossoneri menghabiskan 115 juta euro pada musim ini.

Gianluigi Donnarumma melesat pada posisi puncak usai mendapatkan upah 6 juta euro per musim. Saat ini, kontrak kiper timnas Italia itu masih tersisa hingga Juni 2021.

Sedangkan, penyerang andalan Milan, Krzysztof Piatek, hanya memeroleh upah sebesar 1,8 juta euro per tahun. Eks Genoa itu masih kalah dibandingkan Fabio Borini yang mendapatkan gaji 2,5 juta euro.

Juventus Serie a Breaking News Inter Milan AC Milan
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.151

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Upaya perdamaian The Jakmania dengan Viking terus dilakukan. Pendiri dan mantan Ketum Jakmania, Bung Ferry, diterima dengan baik di Bandung
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Persija Jakarta dikabarkan membidik sejumlah pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Dua di antaranya adalah Ricky Kambuaya dan Hugo Gomes.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Inggris
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Pep Guardiola menyatakan dirinya cemas terhadap ancaman Newcastle United yang sering menentukan hasil pertandingan pada menit-menit akhir.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Inggris
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Sejumlah tim Premier League akan menghadapi lawan yang terbilang mudah pada putaran keempat Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Newcastle United akan menjamu Manchester City di St James' Park pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2025-2026, Rabu (14/1) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil akhir
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Juventus mencatat kemenangan 5-0 atas Cremonese pada pekan ke-20 Serie A 2025-2026 di Allianz Stadium, Selasa (13/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Liverpool mengalahkan Barnsley 4-1 dalam laga putaran ketiga Piala FA musim 2025-2026 di Stadion Anfield Selasa (13/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Spanyol
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Real Madrid memecat Xabi Alonso sebagai pelatih setelah kalah melawan Barcelona dalam final Piala Super Spanyol.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Liverpool vs Barnsley di putaran ketiga Piala FA. Kick-off dini hari, cek jam tayang dan info lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Bagikan