Timnas Indonesia
Pengakuan Pelatih Tanzania soal Timnas Indonesia: Pelatih dan Pemain Hebat!
BolaSkor.com - Pelatih Tanzania, Hemed 'Morocco' Suleiman, memuji Timnas Indonesia. Menurut dia, Timnas Indonesia mempunyai pelatih dan para pemain hebat.
Tanzania akan menjadi lawan Timnas Indonesia dalam pertandingan uji coba di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (2/6). Kedua tim menjadikan laga ini sebagai persiapan sebelum berlaga di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia akan menghadapi Irak (6 Juni) dan Filipina (11 Juni) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Sementara itu, Tanzania bakal melawan Zambia (11 Juni).
"Tentang pertandingan, kami punya atmosfer yang bagus. Kami bersiap-siap dengan baik. Saya tidak tahu banyak tentang Timnas Indonesia," kata Hemed Suleiman.
Baca Juga:
Timnas Indonesia Vs Tanzania, Shin Tae-yong Minta Suporter Tak Berekspektasi Tinggi
Lawan Tanzania sebagai Pemanasan Timnas Indonesia Hadapi Irak
Malik Risaldi Gabung Latihan Timnas Indonesia Jelang Lawan Tanzania
Laga Timnas Indonesia Vs Tanzania Berubah Status, Tak Ada Batasan Pergantian Pemain
"Saya baru mengikutinya dan mereka punya tim yang baik. Mereka sedang membangun sesuatu yang bagus. Mereka punya pemain yang hebat, pelatih yang hebat," ujarnya menambahkan.
Hemed Suleiman sempat menyaksikan rekaman pertandingan Timnas Indonesia. Dari situ, dia menilai Timnas Indonesia menampilkan permainan yang indah.
"Kami menghormati mereka dan sangat senang bisa bertanding melawan mereka," ujarnya.
Bagi Hemed, laga uji coba melawan Timnas Indonesia sangat penting untuk Tanzania sebelum tandang ke markas Zambia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Afrika. Tanzania saat ini berada di urutan 4 Grup E, dari lima tim, dengan meraih tiga poin dari dua laga.
Lihat postingan ini di Instagram
"Pertandingan ini akan kami manfaatkan untuk persiapan kualifikasi. Laga ini juga bermanfaat untuk Indonesia yang akan lawan Irak. Pertandingan akan berjalan menarik," ucapnya.
Rizqi Ariandi
7.434
Berita Terkait
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia