Pengakuan Djanur soal Striker Persib Bandung Ezechiel N'Douassel

Bagi pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman, Ezechiel N'Douassel membahayakan.
Frengky AruanFrengky Aruan - Jumat, 08 Maret 2019
Pengakuan Djanur soal Striker Persib Bandung Ezechiel N'Douassel
Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman. (BolaSkor.com/Keenan Wahab)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kontribusi Ezechiel N'Douassel bagi Persib Bandung rupanya tak perlu diragukan lagi. Hal itu dinyatakan oleh pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman.

Menurut pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut, striker asal Chad itu sangat berbahaya. Seperti saat Persebaya berhadapan dengan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (07/03) sore.

Meski King Eze, sapaan Ezechiel N'Douassel, tak mencetak gol dan gagal membawa Persib menang, namun ia punya andil dalam terciptanya gol Erwin Ramadani di menit ke-32.

Baca Juga:

Kritik Performa Persebaya, Djanur Justru Puji Permainan Persib

Ungkapan Miljan Radovic Usai Persib Kalah dan Menerima Bogem Mentah

Ya, pemain berpostur 192 cm tersebut mengirim umpan terobosan yang mampu membawa Persib unggul terlebih dahulu, sebelum takluk 3-2 di tangan Persebaya. Selain assist, pemain berusia 30 tahun tersebut juga memiliki sejumlah peluang. Sayang, peluang-peluang tersebut belum mampu dikonversi menjadi gol.

"Yang pasti Eze merajalela. Pressing cukup bagus, cuma sayang tidak cetak gol. Sebetulnya penjagaan kami tidak cukup kuat untuk menjaga Eze," ungkap Djanur.

Selain memuji permainan Eze, Djanur juga tak lupa mengapresiasi Andri Muliadi, bek yang ia tugaskan menjaga Eze. Menurutnya, meski Andri kewalahan menghadapi Eze, namun Andri mampu melakukan tugasnya dengan cukup disiplin. Apalagi, secara postur Andri yang bertinggi 180 cm tersebut kalah dengan Eze.

"Pergerakan Eze sulit dibendung pemain yang kurang tinggi. Dikejar-kejar sama Andri tapi pertahanan kami cukup disiplin," imbuh mantan juru taktik PSMS Medan tersebut. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)

Ezechiel N'Douassel Persib Bandung Persebaya surabaya Piala Presiden
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Manajemen Persib memastikan Bojan Hodak masih akan tetap menjadi pelatih Maung Bandung, setelah sempat dirumorkan akan menjadi juru taktik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 12 November 2025
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Timnas
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Menurut penjelasan Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat, Adhi Pratama, tidak ada komunikasi antara Bojan Hodak dan PSSI.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Rumor Bojan Hodak menjadi pelatih Timnas Indonesia menguat akhir-akhir ini.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Timnas
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Gelandang muda Persib Bandung, Robi Darwis mengesampingkan libur yang diberikan timnya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Bhayangkara Presisi Lampung FC berhasil mengalahkan Bali United 2-1, pada laga yang berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Liga Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Persib menang dramatis 3-2 atas Selangor FC di Stadion MBPJ, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Kemenangan di kandang Selangor FC membuat Persib kian dekat dengan babak 16 besar.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Jadwal
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Klasemen
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Persaingan di papan bawa juga sangat ketat.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Bagikan