LaLiga
Pengacara Kylian Mbappe Bantah Kliennya Terlibat Kasus Pemerkosaan di Swedia
BolaSkor.com - Pengacara Kylian Mbappe, Marie-Alix Canu-Bernard, membantah kabar yang menyebut kliennya terlibat dalam kasus pemerkosaan di Swedia. Menurutnya, isu yang beredar tidak berdasarkan dengan fakta.
Sebelumnya, jaksa penuntut Swedia meluncurkan penyelidikan atas dugaan insiden pemerkosaan di sebuah hotal di pusat kota Stockholm pada akhir pekan lalu. Swedia SVT dan Expressen menduga Kylian Mbappe adalah pelaku dari pemerkosaan tersebut.
Baca Juga:
Tidak Perkuat Timnas Prancis, Kylian Mbappe Tertangkap Kamera ke Klub Malam Swedia
Absen Bela Prancis, Kylian Mbappe Hadapi Kritik
Carlo Ancelotti Jelaskan Kesepakatan di Balik Absennya Kylian Mbappe dari Timnas Prancis
Tudingan itu tidak terlepas dari keberadaan Mbappe di Stockholm pada Kamis dan Jumat pekan lalu. Mbappe terlihat mengunjungi kelab malam dan menginap di sebuah hotel. AFP mengabarkan, kegiatan Mbappe bertepatan dengan kronologi kasus pemerkosaan yang terjadi.
Namun, hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi dari pihak berwajib. Selain itu, belum ada tuntutan yang dilayangkan.
Tidak ingin bola semakin liar, Marie-Alix Canu-Bernard angkat bicara. Dia dengan tegas membantah striker Real Madrid itu adalah pelaku pemerkosaan.
"Kita berbicara soal pengaduan yang diajukan dan saat ini kita tidak tahu terhadap siapa," ujar Marie-Alix Canu-Bernard kepada TF1.
"Pengaduan tidak mengungkapkan apa pun. Mbappe tidak pernah sendirian. Jadi, dia akan terpapar pada situasi di mana akan mengambil risiko."
"Mbappe sangat tenang. Namun, dia tercengang oleh semua kehebohan di media. Dia tidak tahu apa yang dituduhkan kepadanya."
View this post on Instagram
"Jika ada penyelidikan, dia akan mendatangi pengadilan Swedia. Namun, dia tenang karena tidak punya alasan untuk mencela diri sendiri," kata sang pengacara.
Sebelumnya, Kylian Mbappe mendapatkan sejumlah kritik setelah menolak memperkuat timnas Prancis pada jeda internasional kali ini. Padahal, mantan pemain Paris Saint-Germain itu telah pulih dari cedera.
Johan Kristiandi
18.147
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim