Penegasan Teco soal Partai Persija Jakarta Kontra Persebaya
BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, menegaskan bahwa skuat asuhannya perlu kerja keras untuk bisa mengalahkan Persebaya Surabaya. Persija akan bertemu Persebaya di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, Selasa (26/6).
Laga ini seharusnya digelar pada 3 Juni 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul. Laga tak diselenggarakan menyusul gesekan antar suporter.
Laga dinyatakan ditunda sebelum diputuskan PT Liga Indonesia Baru sebagai operator digelar pada 26 Juni di Stadion PTIK.
"Pertama terima kasih ke Bhayangkara FC, kami bisa meminjam stadion dan bermain di sini. Semua pemain di dalam tim sudah kerja keras di latihan setelah balik dari libur," kata Teco, panggilan Stefano Cugurra.
"Kami memulai lagi Liga 1 sejak besok dan akan konsentrasi di Liga 1. Kami harus kerja keras melawan Persebaya," tambahnya.
Ia merasa bahwa Persebaya merupakan tim yang bagus. "Dengan pemain bagus juga. Jadi kami harus kerja keras."
Sementara itu, Ramdani Lestaluhu menyatakan bahwa Macan Kemayoran bertekad kuat untuk mendapat tiga poin. Baginya tiga angka tak boleh lepas karena Persija melakoni laga kandang.
"Semua pemain sudah siap untuk tiga laga (tunda). Kami sangat optimistis meraih poin maksimal, terutama di laga kandang. Kami ingin meraih tiga poin," jelas Ramdani.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia