Pencinta SFC Galang Gerakan 10.000 Pakaian DalamTolak Robert & Augie

BolaSkorBolaSkor - Minggu, 31 Agustus 2014
Pencinta SFC Galang Gerakan 10.000 Pakaian DalamTolak Robert & Augie
Pencinta SFC Galang Gerakan 10.000 Pakaian DalamTolak Robert & Augie
Palembang - Berbagai aksi dan tuntutan dilakukan kelompok suporter, pendukung serta pecinta Sriwijaya FC (SFC) agar Manajer Robert Heri serta Direktur Keuangan, Augie Bunyamin segera mundur dari SFC. Terbaru puluhan ribu pecinta dan pendukung SFC dari komunitas Sriwijaya Facebook Community melakukan gerakan penggalangan 10.000 pakaian dalam wanita menolak Robert Heri dan Augie Bunyamin. Sesepuh Komunitas Sriwijaya Facebook Community, Muhammad Fathony mengatakan berbagai tuntutan dan aksi yang mereka lakukan selama ini tidak mendapat tanggapan serius dari manajemen, karena itulah mereka melakukan gerakan pengumpulan 10.000 pakaian dalam wanita berupa CD dan BH. “Dengan melakukan gerakan ini, harapan kita pak Robert dan pak Augie mau mendengar aspirasi dan bersedia mengundurkan diri,” kata Fathony, Minggu (31/8). Dikatakan Fathony, sebagai Manajer, Robert Heri sudah gagal menghasilkan prestasi untuk SFC. Kegagalan Robert membawa SFC ke babak delapan besar adalah prestasi yang sangat buruk bagi tim yang pernah meraih double winners, juara ISL dan Piala Liga. “Sementara Augie sudah gagal sebagai Direktur Keuangan. Berbagai permasalahan keuangan dialami SFC selama pak Augie menjabat Direktur Keuangan. Karena itulah kami meminta keduanya untuk mundur,” kata Fathony. Dikatakan Fathony, 10.000 CD dan BH ini akan digantungkan di Tribun Barat Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang. Sementara sisanya akan dikirimkan langsung ke Augie Bunyamin dan Robert Heri. CD dan BH ini akan ditulisi permintaan agar Robert dan Augie mundur dari SFC. “Puncak gerakan akan kami lakukan saat menjamu Persib di Jakabaring. Saat pertandingan nanti, puluhan ribu BH dan CD kami gantungkan di tribun dan luar stadion seperti jemuran,” ujarnya. Fathony mengatakan tuntutan mereka hanya satu yaitu pada musim depan, baik Augie Bunyamin maupun Robert Heri tidak lagi berada di SFC. Sebelumnya Augie Bunyamin dan Robert Heri mengatakan tidak akan lagi menjabat sebagai Direktur Keuangan dan Manajer SFC. Augie mengatakan posisinya sebagai Direktur Keuangan akan diganti oleh mantan direktur bank, sementara Robert Heri menegaskan akan mundur dari SFC setelah kompetisi musim ini berakhir. Oleh: Hensyi Fitriansyah (koresponden BolaSkor.com Palembang)
Augie bunyamin Robert heri Sriwijaya fc Sfc Isl
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan