Pencak Silat Putri Beregu Sumbang Medali Emas Asian Games 2018 Ketiga Hari Ini untuk Indonesia
BolaSkor.com - Indonesia hampir menyapu bersih medali emas Asian Games 2018 cabang olahraga pencak silat. Pada Rabu (29/8), kontingen tuan rumah telah memenangi tiga medali emas.
Kali ini, medali emas Asian Games 2018 dipersembahkan oleh pencak silat beregu putri Indonesia. Tim pencak silat beregu Indonesia terdiri dari Yuristya Pramudita, Nurhasanah Lutfi, dan Tri Lestari Gina.
Ketiganya berhasil mengumpulkan 466 poin pada nomor beregu putri pencak silat Asian Games 2018. Jumlah itu unggul tipis dari Vietnam yang mendapat medali perak.
Wakil Indonesia pada pencak silat beregu putri itu hanya unggul dua poin atas lawan mereka. Vietnam pun harus puas dengan medali perak Asian Games 2018.
Medali perunggu Asian Games 2018 pencak silat beregu putri menjadi milik Thailand. Kontingen Negeri Gajah Putih itu mengumpulkan 448 poin.
Kemenangan tim pencak silat beregu putri Indonesia menghasilkan medali emas Asian Games 2018 ke-27. Selain itu, medali tersebut merupakan yang ke-79 untuk Indonesia.
Secara keseluruhan, kontingen Indonesia memenangi 79 medali Asian Games 2018. Dari jumlah tersebut, 12 di antaranya dipersembahkan oleh cabang olahraga pencak silat.
Jumlah itu merupakan koleksi terbanyak pada Asian Games 2018. Bulu tangkis menjadi cabang olahraga yang menyumbangkan medali terbanyak ketiga untuk Indonesia, delapan.
Akan tetapi, bulu tangkis hanya menyumbang dua medali emas Asian Games 2018. Panjat tebing menjadi pendulang medali emas paling banyak kedua untuk Indonesia, tiga.
Baca berita selengkapnya soal sisi menarik Asian Games 2018 lainnya di Side.id
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Cara dan Hitung-Hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025 dan Cara Menontonnya
Legenda Manchester United Klaim Liverpool Sudah Keluar dari Daftar Kandidat Juara
Rayo Vallecano Jadi Lawan yang Menyebalkan untuk Real Madrid
Dibantai Manchester City 3-0, Arne Slot Berdalih Liverpool Dicurangi Wasit
Inter Milan Jumpa AC Milan Usai Jeda Internasional, Chivu Pilih Menghindari Sepak Bola
Kemenangan Kontra Liverpool Jadi Bukti Manchester City Sulit Ditebak
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Liverpool Tepat di Bawah Manchester United
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Hanya Terpaut Tiga Poin dari Real Madrid
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Inter Milan Berada di Puncak, AC Milan Tiga Besar