Penantian Berakhir, Xavi Diizinkan Menuju Barcelona
BolaSkor.com - Al-Sadd melalui media sosialnya mengonfirmasi melepas sang pelatih, Xavi Hernandez, ke Barcelona. Sebelumnya, negosiasi antara kedua kubu sempat alot.
Barcelona mencari pelatih anyar usai mendepak Ronald Koeman. Juru taktik asal Belanda itu angkat kaki pada musim terakhir masa kerja dalam kontrak. Hasil buruk pada awal musim ini diyakini jadi penyebab.
Barca langsung menggelar komunikasi dengan Xavi yang sebelumnya memang digadang-gadang akan jadi pelatih. Bahkan, Joan Laporta mengonfirmasi memulai pembicaraan ketika Koeman masih di belakang kemudi.
Baca Juga:
4 Fakta Menarik Oscar Mingueza, Bek Masa Depan Barcelona
Namun, langkah Barcelona tidak mudah. Sebab, Al-Sadd selaku pemilik tidak ingin kehilangan Xavi. Maklum, Xavi adalah pelatih yang membawa sejumlah kesuksesan.
Walhasil, Barcelona pun menunjuk Sergi Barjuan sebagai pelatih interim. Pada saat bersamaan, Barca terus menggelar pertemuan dengan Al-Sadd.
Akhirnya, penantian Barcelona usai sudah. Al-Sadd mengonfirmasi akan merelakan Xavi kembali ke Barcelona. Los Cules diprakirakan membayar sejumlah uang sebagai biaya pengganti kontrak Xavi.
"Administrasi Al-Sadd telah menyetujui kepindahan Xavi ke Barcelona setelah pembayaran klausul pelepasan yang didapatkan dalam kontrak," tulis Al-Sadd pada keterangan resminya.
"Kami telah menyepakati kerja sama dengan Barcelona di masa depan. Xavi adalah bagian penting dari sejarah Al-Sadd dan kami berharap dia sukses," imbuh Al-Sadd.
Tugas Xavi di Barcelona tidak akan mudah. Saat ini, Barca sedang terseok-seok di LaLiga dan Liga Champions. Selain itu, Barca juga menghadapi masalah finansial.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf