Penampilan Berubah, Kiper Persebaya Ernando Ari Dapat Pujian
BolaSkor.com - Penampilan Ernando Ari Sutaryadi menunjukkan perubahan. Hal ini setidaknya seperti disampaikan pelatih kiper Bajol Ijo, Benny van Breukelen.
Ernando Ari Sutaryadi sempat menjadi sasaran kritik saat Persebaya Surabaya menelan kekalahan di laga pertama melawan Borneo FC. Sedangkan kontra TIRA-Persikabo, Ernando tampak lebih dewasa.
Ernando Ari Sutaryadi tak menunjukkan keraguan ketika harus mengambil keputusan. Ia tercatat menggagalkan tiga peluang TIRA-Persikabo dalam laga yang berakhir 3-1 untuk kemenangan Persebaya.
Baca Juga:
Dokter Persib Beberkan Kondisi Terbaru Mohammed Rashid dan Nick Kuipers
Angelo Alessio Bingung Pemain Persija Masih Panik Hadapi Tekanan
"Lawan Borneo kayaknya jadi pembelajaran yang baik buat dia (Nando). Mentalnya terbentuk. Saya juga ingatkan untuk fokus ke laga selanjutnya," ungkap pria yang akrab disapa Benny tersebut di laman klub.
"Dia juga punya inisiatif untuk memperbaiki diri. Dan harus seperti itu. Meskipun menang dia tetap saya ingatkan untuk tetap fokus dengan laga selanjutnya. Perjalanan dia masih panjang," imbuhnya.
Alie Sesay dan Arif Satria juga memberikan keamanan bagi gawang Bajol Ijo. Keduanya hanya membuat total tiga pelanggaran. Relatif sedikit untuk ukuran pemain belakang yang harus menghentikan striker lawan.
Mereka juga melakukan total lima clearance yang menjauhkan ancaman dari gawang yang dijaga Nando.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Bicara Satu Abad Persebaya Surabaya
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Unggul Statistik, Persebaya Tak Boleh Lengah Lawan Madura United
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Bungkam Persijap 4-0, Madura United Permalukan Semen Padang
Persebaya Surabaya Resmi Perkenalkan Bernardo Tavares sebagai Pelatih Baru
Hasil Super League 2025/2026: Imbang di Kandang Persebaya, Borneo FC Gagal Menang Tiga Laga Beruntun