Penalti Jadi Masalah yang Dikhawatirkan Pep Guardiola

Bukan Pep Guardiola namanya jika tidak memikirkan hal-hal 'kecil' secara mendetail.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 26 Oktober 2022
Penalti Jadi Masalah yang Dikhawatirkan Pep Guardiola
Penalti Riyad Mahrez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester City menjelma jadi tim yang disegani di Eropa berkat racikan pelatih asal Spanyol, Pep Guardiola. Dalam enam tahun terakhir The Citizens mendominasi Inggris dengan permainan sepak bola yang menghibur.

Sistem bermain nyata sudah ada di Man City dan mereka bisa mencetak gol dari mana saja, apalagi musim ini mereka punya Erling Haaland yang jadi pelengkap puzzle dalam permainan ofensif Man City. Singkat kata, Man City tak kehabisan ide mencetak gol.

Akan tapi selalu ada isu yang mencemaskan Pep Guardiola. Detail 'kecil' tak pernah lepas dari perhatiannya dan kali ini mengenai penalti di Liga Champions. Momen itu terjadi saat melawan Borrusia Dortmund di laga kelima grup G.

Man City sudah lolos ke-16 besar Liga Champions tapi Guardiola tetap kecewa laga di Signal Iduna Park, Rabu (26/10) dini hari WIB, berakhir imbang tanpa gol. Man City sedianya dapat mencetak gol dari penalti Riyad Mahrez.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan Liga Champions: Milan dan Juventus Beda Nasib, Madrid Tumbang

Kutukan Pemenang Ballon d'Or dan Potensi Kegagalan Karim Benzema di Piala Dunia 2022

Tak Main di Piala Dunia 2022, Erling Haaland Liburan ke Spanyol

Alih-alih mencetak gol sepakan Mahrez justru ditepis oleh kiper Dortmund, Gregor Kobel. Hal itu jadi kekhawatiran Guardiola karena penalti bisa jadi momen yang mengagalkan timnya untuk memenangi Liga Champions.

"Sejak saya berada di sini, kami telah gagal dalam 25 penalti, sebagian besar di Liga Champions,” kata Guardiola sebagaimana dilansir dari Goal.

"Terlalu banyak. Anda harus selalu mengagumi keberaniannya, tetapi melewatkan begitu banyak penalti adalah masalah. Kami harus berkembang. Itu tergantung pada margin yang bagus dalam kompetisi ini dan situasi ini dapat membuat perbedaan."

Bahkan Guardiola mengambil tindakan dengan memarkir Mahrez dari tugas eksekutor penalti. "Riyad luar biasa dua atau tiga tahun lalu, dia menembak penalti untuk menyamakan kedudukan 1-1 di sini untuk membantu kami mencapai semifinal untuk pertama kalinya. Akhir-akhir ini dia gagal. Dia akan intropeksi. Dia bisa istirahat sekarang dengan penalti."

Mahrez sudah gagal mencetak 10 dari 32 penalti dalam kariernya, termasuk tiga penalti dari empat penalti terakhir dengan Man City. Alternatif lainnya adalah Haaland atau Ilkay Gundogan, yang mencetak 15 dari 17 penalti.

Riyad Mahrez Manchester City Liga Champions Pep Guardiola
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.766

Berita Terkait

Inggris
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Dalam lima pertemuan melawan Virgil van Dijk, Erling Haaland belum pernah menang.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Inggris
Sederet Statistik Jelang Laga Manchester City vs Liverpool: Erling Haaland dan Mohamed Salah di Ambang Pecahkan Rekor Baru
Pekan 11 Premier League akan menghadirkan laga Manchester City vs Liverpool di Etihad Stadium. Berikut sederet statistik menarik jelang laga.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Sederet Statistik Jelang Laga Manchester City vs Liverpool: Erling Haaland dan Mohamed Salah di Ambang Pecahkan Rekor Baru
Prediksi
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Liverpool: Musim Lalu, The Citizens Kalah Dua Kali Beruntun
Statistik serta prediksi pekan 11 Premier League antara Manchester City vs Liverpool di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Liverpool: Musim Lalu, The Citizens Kalah Dua Kali Beruntun
Inggris
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Pep Guardiola akan melakoni laga ke-1.000 dalam keriernya sebagai pelatih saat mendampingi Manchester City menghadapi Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Inggris
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Pep Guardiola akan menjalani laga ke-1.000 dalam kariernya sebagai pelatih saat Manchester City menjamu Liverpool di Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Jadwal
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Pertandingan besar di liga-liga top Eropa akan terjadi di akhir pekan ini, termasuk dari pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Manchester City akan menjalani laga penting saat menjamu Liverpool di Stadion Etihad pada laga pekan ke-11 Premier League.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Italia
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Perkataan menarik muncul dari mulut pelatih Napoli, Antonio Conte, setelah menghadapi Eintracht Frankfurt di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Bagikan