Pemain Timnas Indonesia U-19 Antusias Jalani TC bersama Pelatih Baru
BolaSkor.com – Timnas Indonesia U-19/U-20 akan melakukan pemusatan latihan (TC) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin (13/1). Pada TC tersebut nantinya akan diikuti oleh 52 pemain.
Asisten pelatih Timnas Indonesia U-19, Nova Arianto mengatakan pemain-pemain yang dipanggil pada TC kali ini mayoritas merupakan pemain eks asuhan Fakhri Husaini. Beberapa pemain pun menyambut baik pemanggilan tersebut, salah satunya ialah Salman Alfarid.
Salman mengaku cukup antusias dengan pemanggilan TC tahap pertama ini. Pasalnya ini merupakan TC dengan pelatih baru dan menurutnya pasti ada adaptasi ulang dengan cara kepelatihan tim pelatih yang baru.
Baca Juga:
TC Timnas Indonesia U-19 Rata-rata Pemain Peninggalan Fakhri Husaini
Keunikan Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, Tak Gunakan Media Sosial
“Senang bisa kembali TC lagi, meski tidak dilatih lagi dengan coach Fakhri agak sedikit sedih, tapi siapapun pelatihnya saya akan tetap menunjukan penampilan maksimal saya,” kata Salman kepada BolaSkor.com.
Senada dengan Salman, Amiruddin Bagas Kaffa juga dengan senang dengan TC kali ini, karena bisa berkumpul kembali dengan pemain Timnas Indonesia U-19. Bahkan ia memiliki pesan tersendiri dari pelatih sebelumnya Fakhri Husaini.
"Saya sempat bertemu dengan coach Fakhri di Yogyakarta. Ia sempat berpesan kepada saya dan diminta sampaikan kepada yang lain, siapapun pelatih kalian nanti terus berjuang untuk negara,” ujar Bagas Kaffa.
Sementara, bagi Sutan Zico, TC kali ini merupakan kesempatan baginya untuk memperlihatkan kemampuan terbaik yang ia miliki kepada pelatih baru.
"Kami harus adaptasi dari nol kembali, tapi saya siap, mudah-mudahan ini awal yang baik untuk semuanya,” ucap Zico.
Timnas Indonesia U-19 nantinya akan dikepalai oleh Ghong Oh-kyun yang merupakan asisten Shin Tae-yong yang dibawa langsung dari Korea Selatan. Ia akan dibantu oleh Nova Arianto yang sebelumnya asisten Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-23.
Meski begitu, Timnas Indonesia U-19 akan tetap dipantau oleh Shin Tae-yong. Sementara Shin Tae-yong berada di Timnas senior bersama dengan Indra Sjafri akan menggelar TC pada Februari mendatang.*
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pesan Nova Arianto untuk Timnas Indonesia U-17 Jelang Melawan Brasil
Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025
Nova Minta Masyarakat Tak Bebani Timnas Indonesia U-17 dengan Ekspektasi Tinggi di Piala Dunia U-17 2025
Nova Arianto Terkejut dengan Venue Pertandingan Piala Dunia U-17 2025, Digelar di Lapangan Latihan
Pemain Timnas Indonesia U-17 Puasa Medsos Selama Piala Dunia U-17 2025
Nova Arianto Relakan Nicholas Mjosund demi Jaga Soliditas Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Persiapan Matang, Timnas Indonesia U-17 Siap Hadapi Piala Dunia U-17 2025
Tiga Uji Coba Rampung, Timnas Indonesia U-17 Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2025