Pemain Muda Barcelona Unjuk Gigi di Laga Perdana Pramusim

Barcelona mengawali laga pramusim dengan kemenangan 4-0 atas Gimnastic.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 22 Juli 2021
Pemain Muda Barcelona Unjuk Gigi di Laga Perdana Pramusim
Barcelona (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona mengawali laga pramusimnya dengan kemenangan telak atas Gimnastic. Pertandingan ini menjadi panggung para pemain muda Blaugrana unjuk gigi.

Dalam laga yang berlangsung di Estadio Johan Cruyff, Kamis (22/7) dini hari WIB, Barcelona mengalahkan Gimnastic dengan skor 4-0. Semua gol tercipta di babak kedua.

Ronald Koeman langsung menurunkan para pemain utamanya seperti Gerard Pique, Segino Dest, Samuel Umtiti, Sergi Roberto, dan Miralem Pjanic sejak awal pertandingan. Namun El Barca kesulitan membongkar pertahanan sang lawan.

Baca Juga:

Barcelona Tak Kuasa Halangi Pedri Tampil di Olimpiade Tokyo 2020

Batal Barter Griezmann dengan Saul, Barcelona Hubungi Juventus untuk Dybala

Starting XI Pemain Bebas Transfer pada Musim Panas 2021: Lionel Messi Jadi Striker

Padahal Gimnastic harus bermain dengan sepuluh pemain sejak menit ke-37, Quintanilla mendapat kartu merah langsung usai melakukan pelanggaran berbahaya.

Pada babak kedua, Koeman mengganti semua pemainnya. Kali ini skuat Barcelona full diisi para darah muda.

Keputusan ini berbuah manis. Barcelona mampu membukukan empat gol tanpa kebobolan.

Rey Manaj yang berusia 24 tahun tampil sebagai pahlawan dengan membukukan hat-trick. Satu gol lainnya dicetak Alex Collado.

Hasil ini membuat disambut Koeman dengan bahagia. Ia tak ragu memuji sejumlah pemain muda yang tampil mengesankan.

"Semua orang sudah bisa menonjolkan kualitasnya, terutama anak-anak mudanya, meski tidak akan saya sebutkan namanya. Itu adalah permainan yang bagus," kata Koeman usai pertandingan.

Selain Manaj dan Collado yang mencetak gol, performa Yusuf Demir juga menjanjikan. Ia merepotkan pertahanan Gimnastic di sepanjang babak pertama.

Meski begitu, Koeman tak mau terbuai dengan hasil ini. Ia juga enggan memberikan jaminan kepada para pemain muda untuk dilibatkan ke tim utama.

Seperti diketahui, mayoritas para pemain utama Barcelona masih menikmati liburan usai tampil di Piala Eropa dan Copa America. Maka kualitas sebenarnya dari racikan Koeman belum terlihat.

“Semua orang telah kembali dengan baik dan kami telah berlatih keras. Ini adalah pertandingan pertama kami dan kami harus mengejar fisik," tambahnya.

“Penting bagi kami untuk memiliki pemain lain, karena kami hanya memiliki sedikit waktu untuk berlatih dengan seluruh skuat."

Barcelona Ronald Koeman Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Ragam
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Arsenal akan menghadapi Sunderland di Stadium of Light pada laga pekan ke-11 Premier League, Minggu (9/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Inggris
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Manchester City akan menjalani laga penting saat menjamu Liverpool di Stadion Etihad pada laga pekan ke-11 Premier League.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Inggris
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Dominik Szoboszlai telah membuktikan dirinya sangat berharga bagi Liverpool musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Bulu Tangkis
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Adapun SEA Games 2025 akan digelar di Thailand pada 9-20 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Liga Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Persib menang dramatis 3-2 atas Selangor FC di Stadion MBPJ, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Timnas
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berharap cabang olahraga (cabor) sepak bola bisa membawa pulang medali dari ajang SEA Games 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Inggris
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Arsenal mengukir catatan spektakuler dengan selalu menang dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Italia
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri dikabarkan masih mengevaluasi opsi di posisi penyerang tengah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Inggris
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Ruben Amorim menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Bagikan