Pemain Dewa United FC Majed Osman Dipanggil Perkuat Timnas Lebanon
BolaSkor.com - Dewa United FC melepas satu pemainnya pada jeda internasional periode 19-27 September 2022. Pemain tersebut adalah Majed Osman.
Manajemen Dewa United FC sudah menerima surat dari federasi sepak bola Lebanon terkait pemanggilan Majed Osman.
Dalam surat tersebut, Osman dijadwalkan akan menjalani pemusatan latihan atau TC yang dimulai pada 19 September dan berakhir 27 September 2022.
TC itu dilakukan sebagai persiapan Lebanon sebelum tampil di putaran final Piala Asia 2023.
Baca Juga:
PSSI Rilis 23 Pemain Timnas Indonesia untuk Hadapi Curacao, Diisi Sejumlah Debutan
Imbang Lawan PSM, Nil Maizar Puji Mentalitas Pemain Dewa United FC
Adapun bersama Dewa United FC musim ini, Majed Osman memang tampil cukup impresif.
Dia tampak tidak kesulitan beradaptasi dengan sepak bola Indonesia walau baru menjalani musim perdananya di Liga 1.
Sampai pekan ke-10, Majed Osman sudah mencatatkan dua gol dan satu assist dari delapan penampilan.
Salah satu golnya itu berhasil menghindarkan Dewa United FC dari kekalahan saat menghadapi PSM Makassar di Indomilk Arena, Tangerang, Senin (12/9) malam WIB.
Rizqi Ariandi
7.775
Berita Terkait
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan
Kisah Sedih Raheem Sterling