Pelatih Ungkap Kunci The Daddies ke Final BWF World Tour Finals
BolaSkor.com - Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, mengungkapkan kunci Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke final BWF World Tour Finals. Menurut Herry IP, Ahsan/Hendra paham cara menjaga kondisi.
Ahsan/Hendra bersua dengan pasangan Korea Selatan, Choi Solgyu/Seo Seung Jae, Sabtu (30/1). Duet berjuluk The Daddies itu menang dua gim langsung, 23-21, 21-13.
Bisa tetap kompetitif di usia yang tak lagi muda membuat Ahsan/Hendra kebanjiran pujian. Banyak yang menyangka rahasianya adalah pola latihan yang disiapkan pelatih.
Baca Juga:
Lewati Adangan Wakil Korsel, Ahsan / Hendra Langsung Fokus ke Final
BWF World Tour Finals: Ahsan / Hendra Amankan Tiket ke Final
Meski demikian, Herry IP menyangkal anggapan tersebut. Menurut pelatih berjuluk Naga Api tersebut, justru dirinya yang mengikuti Ahsan/Hendra.
"Justru saya mengikuti mereka. Mereka maunya seperti apa untuk menjaga kondisinya. Mereka yang tahu kondisi badannya seperti apa. Jadi jangan pemain yang ikut pelatih," ungkap Herry IP.
"Apalagi ini pemain senior, jadi saya banyak kasih pilihan ke mereka. Selama di Thailand sudah dua kalah. Jadi selalu dievaluasi cara mainnya bagaimana. Tadi saat diterapkan bisa berhasil."
"Kuncinya memang pada gim pertama, meskipun setting tapi bisa menang, jadi semangatnya lebih bertambah. Sementara yang kalah pasti lebih nge-drop. Di luar itu strateginya cukup berhasil," imbuhnya.
Pada final BWF World Tour Finals, Ahsan/Hendra akan menghadapi Lee Yang/Wang Chi Lin. Sebelumnya, The Daddies kalah dari mereka pada semifinal Thailand Open II.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija