Pelatih Timnas Indonesia U-23 Pertanyakan Keyakinan Skuat Vietnam untuk Jumpa di Final
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, berharap betul untuk kembali bertemu Vietnam. Yang paling memungkinkan tentu final atau paling buruk di perebutan medali perunggu jika kalah di semifinal.
Keinginan untuk bertemu Timnas Vietnam U-23 kembali disampaikan jelang semifinal SEA Games 2019 kontra Myanmar. Timnas Indonesia U-23 sebagai runner-up Grup B akan bertemu dengan Myanmar yang berstatus juara Grup A di Stadion Rizal Memorial, Sabtu (7/12) sore.
"Agama saya memerintahkan umatnya harus yakin dengan apa yang dikerjakan. Kami yakin itu (lolos ke final). Saya tidak tahu Vietnam yakin atau tidak melawan Kamboja," ujarnya.
Baca Juga:
Myanmar Punya Jeda Lebih Panjang, Pelatih Timnas Indonesia U-23: Jangan Sampai Kegemukan
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Cek Kesiapan Riyandi dan Nadeo untuk Babak Penalti Kontra Myanmar
Di semifinal lain, Timnas Vietnam U-23 akan berhadapan dengan Kamboja di tempat yang sama pada Sabtu (7/12) malam. Vietnam melangkah ke semifinal setelah menjadi juara Grup B, sementara Kamboja merupakan runner-up Grup A.
Indra Sjafri sempat menyatakan keinginan menghadapi Vietnam lagi usai tim asuhannya dikalahkan 1-2 oleh Vietnam di penyisihan grup. Indra Sjafri merasa bahwa Vietnam saat itu untung dan berharap bertemu lagi.
Sementara itu, Indra Sjafri berharap penampilan anak asuh terus meningkat hingga melangkah ke final. "Setiap pelatih punya periodesasi persiapan. Nanti peak-nya di semifinal dan final, jadi tim ini makin lama makin bagus."
"Di semifinal, saya berharap performa lebih baik dan peak-nya di partai final," jelasnya.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia