Pelatih Persib Kantongi Tiga Pemain Incaran, Ini Ciri-cirinya
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, mengaku sudah memiliki calon pemain anyar yang akan bergabung dengan timnya di putaran kedua Liga 1 2018. Setidaknya 3 pemain sudah masuk dalam list-nya.
"Kami sudah punya tiga pemain dalam list. Tapi saya tidak bisa menyebutkannya," ujar Mario Gomez.
Pelatih asal Argentina ini mengaku terpaksa mendatangkan beberapa pemain tambahan. Pasalnya di musim 2018 ini, Persib tidak hanya dihadapkan Liga 1 2018, melainkan harus menjalani Piala Indonesia.
"Kami butuh beberapa pemain lagi antara 3 sampai 4 pemain. Kami butuh pemain tambahan karena harus menjalani 8 pertandingan dalam 40 hari. Kami tidak bisa bermain dengan pemain yang selalu sama dalam setiap pertandingannya," katanya.
Namun, dari beberapa pemain yang diincarnya, pelatih berusia 61 tahun ini tidak akan mencari pemain berpengalaman atau yang lama melintang di dunia persepakbolaan Indonesia.
"Kami butuh pemain yang bisa membesarkan tim bukan cuma untuk melanjutkan yang sebelumnya. Jadi kami melakukan perubahan pemain untuk berkembang," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.656
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam