Pelatih Persib Ibaratkan Bruno Cantanhede seperti Saus dalam Botol

Bruno Cantanhede tak mampu mencetak gol meski memiliki sejumlah peluang kontra PSIS.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 16 Februari 2022
Pelatih Persib Ibaratkan Bruno Cantanhede seperti Saus dalam Botol
Bruno Cantanhede. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Striker asing Persib Bandung, Bruno Cantanhede mendapatkan kritikan tajam dari Bobotoh. Itu terjadi saat menghadapi PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (15/2).

Banyak yang beranggapan penampilan Bruno Cantanhede buruk. Pasalnya, striker asal Brasil itu membuang banyak peluang yang didapatkan hingga membuat pertandingan berakhir tanpa gol.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts membenarkan hal itu. Dari banyaknya peluang yang didapatkan, tidak ada satupun gol yang berhasil diciptakan Bruno Cantanhede.

Baca Juga:

Tokyo Verdy Sudah Mulai Kejar Pratama Arhan Sejak Agustus 2021

Kecewa Diimbangi PSIS, Robert Rene Alberts Bicara Peluang Persib Puncaki Klasemen

"Bruno memiliki kesempatan untuk mencetak gol. Tetapi sekali lagi, dia gagal melakukannya," ujar Robert Rene Alberts usai pertandingan.

Pelatih asal Belanda ini juga mengaku tidak memahami dengan apa yang terjadi pada striker asingnya tersebut. Terlebih, ini merupakan penampilan keenamnya bersama Persib.

"Seperti yang sudah saya katakan di awal bahwa saya heran mengapa ini seperti botol saus yang sulit keluar. Karena jika sudah satu kali bisa keluar, maka yang lainnya akan mengikuti," katanya.

Robert Rene Alberts memastikan masih tetap mempercayai Bruno Cantanhede untuk menjadi pemecah kebuntuan tim dalam urusan mencetak gol. Sebab, dia sudah memahami permainan dari Persib Bandung.

"Untuk saat ini, dia belum bisa mencetak gol tapi sudah bisa bermain sebagai tim dan memiliki beberapa peluang menghadapi tim bagus seperti PSIS Semarang. Tapi kami harus menuntaskan laga dengan kemenangan dan caranya dengan mencetak gol," tegasnya.(Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Bruno Cantanhede Robert Rene Alberts Liga 1 Persib Bandung Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Bhayangkara Presisi Lampung FC menang di kandang Malut United. Sementara itu, laga Madura United vs PSBS Biak berakhir imbang.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Liga Indonesia
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Persija Jakarta meminjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Pranata. Kabarnya, Rio Fahmi dan Hansamu akan bergabung dengan Arema FC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Liga Indonesia
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza menjelaskan mengapa Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo hanya bermain sebentar.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Liga Indonesia
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Shayne Pattynama naik barakuda saat Persija Jakarta bertandang melawan Persita Tangerang.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Persija Jakarta sudah mendatangkan empat pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Namun, Ketum The Jakmania menilai jumlah tersebut belum cukup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Timnas Indonesia U-17 akan memulai persiapan menghadapi Piala Asia U-17 2026 di Arab Saudi. Satu di antaranya dengan menggelar uji coba.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Persib Bandung mendominasi laga melawan Persis Solo di Stadion Manahan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Timnas
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Asnawi Mangkualam Bahar harus mengakhiri musim ini lebih cepat karena naik meja operasi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Timnas
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, bertemu dengan I League untuk membahas sinkronisasi jadwal dengan kompetisi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Liga Indonesia
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya pada putaran kedua ini. Pemain yang dilepas adalah Ilham Rio Fahmi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Bagikan