Pelatih Persib Bandung Iri dengan Perlakuan PSSI kepada Persija Jakarta

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts sebut timnya mendapatkan perlakuan berbeda dari PSSI.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 01 Agustus 2019
Pelatih Persib Bandung Iri dengan Perlakuan PSSI kepada Persija Jakarta
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts sebut timnya mendapatkan perlakuan berbeda dari PSSI. Induk organisasi sepak bola Indonesia itu lebih mengutamakan Persija Jakarta.

Terbukti, tim berjulukan Maung Bandung itu diharuskan tetap bermain melawan Arema FC di Stadion Kanjuruhan Malang, Selasa (30/7) meski sebelum pertandingan dimulai suporter tuan rumah melakukan teror dengan menyalakan petasan dan kembang api. Sedangkan Persija Jakarta mendapatkan penjadwalan ulang untuk menjalani leg kedua babak final Piala Indonesia 2019.

"Mereka (PSSI) memberikan teguran, jika kita menolak bermain, maka akan ada hukuman berat untuk Persib. Tidak seperti tim lain (Persija) langsung mendapatkan re-schedule, padahal insidennya sama," ujar Robert di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Rabu (31/7).

Padahal kata Robert, Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) sudah merekomendasikan tim untuk pulang ke Surabaya karena tidak mendapatkan keamanan dan rasa nyaman dari panpel maupun pihak kepolisian Malang. Hal itu sudah sesuai dalam regulasi yang diterapkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam mengarungi Liga 1 2019.

Dari mulai bus mogok di tol menuju Malang dan mengakibatkan timnya batal menjalani latihan. Lalu mendapatkan teror usai melakukan ofisial training dan saat berada di hotel.

Baca Juga:

Kantor Persib Dilempari Telur dan Tomat, Robert Rene Alberts Beri Tanggapan

Arthur Cunha Jelaskan Selebrasi Gol Emosional ke Gawang Persib Bandung

"Saya pergi sendiri ke lobby hotel jam 2 pagi, dan bertanya ke staf hotel, di mana polisi? Karena semua pemain bangun. Saya telepon polisi tapi mereka tidak datang. Saya tunggu satu jam, polisi tidak datang. Jadi tak ada satupun pemain yang tidur malam itu, di hari pertandingan," tuturnya.

Selain teror, Persib juga dibingungkan dengan sikap kepolisian Malang yang tidak memberikan jaminan keamanan saat tim ingin berangkat ke Stadion Kanjuruhan Malang.

"Pemain juga keberatan kalau menggunakan barracuda dari Hotel ke Stadion. Sebab perlu waktu satu jam untuk sampai, sementara di dalam barracuda sangat sesak. Tidak seperti di Jakarta, hanya perlu waktu 10 menit dari hotel ke stadion," katanya.

Kondisi ini yang membuat para pemainnya tidak bergairah dalam menjalani pertandingan. Alhasil Persib kalah dengan skor telak 1-5.

"Jadi pemain tidak fokus karena kita harus cepat menuju stadion dan melakukan pemanasan. Ketika kita kemasukan dua gol cepat dalam lima menit, saya tahu alasannya. Kita tidak siap untuk bermain karena terganggu sejak dini hari," ucapnya.

Pelatih berusia 64 tahun ini pun meminta kepada bobotoh untuk memahami situasi yang dialami timnya hingga harus mengalami kekalahan dengan skor telak.

"Bobotoh tidak boleh balas dendam. Tapi harus pastikan bahwa hal ini tidak akan terjadi dimanapun lagi. Saya harap Bobotoh dan pendukung Persib lainnya bisa menyambut Arema ketika datang kesini. Tunjukan bahwa kita gak perlu lakukan cara yang sama untuk menang. Karena ini ada sepak bola," tegasnya.

Selain itu, Robert juga berharap PSSI lebih kuat dengan kejadian ini. Sebab bukan tidak mungkin akan ada korban atas kejadian ini.

"Kita tentu tidak ingin melihat siapapun meninggal lagi, karena sepak bola di Indonesia. Tapi aturan tidak berjalan begitu kuat dan tegas untuk menghentikan itu. Persib harus tetap berusaha, karena jika tidak Persib dapat hukuman. Karena kita tidak punya kekuatan untuk itu" pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Persija jakarta Pssi Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan