Pelatih Meksiko: Brasil Tim Terbaik di Dunia, tetapi...
BolaSkor.com - Pelatih timnas Meksiko, Juan Carlos Osorio, memberikan pujian untuk Brasil. Ia menyebut Brasil sebagai tim terbaik di dunia.
Meski begitu, ia mengatakan, Brasil sama seperti Spanyol dan Jerman. Memainkan sepak bola dengan penguasaan bola sepanjang permainan, namun kurang efektif dalam hal finishing.
Meksiko akan menghadapi Brasil, pada laga babak 16 Besar Piala Dunia 2018 di Stadion Samara Arena, Senin (2/7) malam WIB. Kemenangan akan membuat kedua tim melangkah ke babak perempat final.
“Brasil adalah tim hebat, mereka tim terbaik di dunia. Karena setiap pemain bisa mengontrol (permainan), mengumpan, dan mereka bersikap sebagai sebuah tim seperti Spanyol, Jerman," ujarnya.
“Tite adalah pelatih yang berpengalaman dan luar biasa. Dia tahu bagaimana caranya untuk mengombinasikan pemainnya."
"Saya pikir ini akan jadi kesempatan hebat buat Meksiko untuk melawan tim terbaik di planet ini pada babak 16 besar."
Tengku Sufiyanto
17.708
Berita Terkait
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Pembagian Pot, Prosedur, dan Jadwal Drawing Piala Dunia 2026
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
PSIM Perkasa di Laga Tandang, Manajer Persija Tetap Yakin Menang
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025