Pelatih Madura United Abaikan Catatan Bagus Saat Jumpa Persija Jakarta
BolaSkor.com - Pelatih Madura United, Milomir Seslija, mengabaikan catatan bagus Sape Kerrab ketika bertemu dengan Persija Jakarta. Dalam enam pertemuan sejak ISC 2016, Madura United mencatatkan empat kemenangan.
Dua laga berakhir imbang. Satu diantaranya di Liga 1 2017, sementara satu lain ketika bertemu di Suramadu Super Cup.
"Tentu akan beda cerita. Saya tahu Persija saat ini lebih kuat. Saya pikir laga nanti prestisius," kata Milomir Seslija.
Hal ini disampaikan Milomir Seslija dalam jumpa pers, Jumat (11/5). Ini sehari sebelum Madura United dijamu Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (12/5) malam.
"Tidak ada tekanan. Saya berharap kami bisa menerapkan permaian menyerang, untuk membuat atmofser yang baik di pertandingan dan untuk sepak bola Indonesia," jelasnya.
Milomir Seslija juga mengomentari soal inkonsistensi Madura United di Liga 1 2018. Sape Kerrab hanya meraih kemenangan di laga tandang, sementara di luar tandang tak mampu mencuri poin maksimal.
Saat dijamu PS TIRA, Madura United takluk 0-1, sementara saat bermain di markas Mitra Kukar takluk 1-3. Madura United hanya bermain 2-2 di kandang Borneo FC.
Ini bisa saja berlanjut mengingat Persija selalu menang di SUGBK dalam Liga 1 2018. Kecuali partai tandang rasa kandang melawan Bhayangkara FC yang berakhir 2-2.
"Saya tidak mengerti inkonsistensi. Soal hasil pertandingan, Real Madrid juga pernah merasakan. Di sepak bola Indonesia permasalahan memang inkonsistensi karena banyak faktor bisa memengaruhi seperti letak geografis, jadwal, makanan, dan lain-lain."
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Marc Klok Bilang Begini ke Shayne Pattynama, Dukung ke Persija Tapi Persib yang Jadi Juaranya
Shayne Pattynama Diskusi dengan Jordi Amat sebelum Gabung Persija
Fajar Fathurrahman Berharap Masuk Timnas Indonesia Usai Ditonton John Herdman
Jordi Amat Ungkap Isi Pembicaraan dengan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Dikaitkan dengan Arema FC, Thales Lira Ingin Bertahan di Persija
Pemain Brasil Terancam Jadi Korban Kedatangan Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan