Pelatih FC Tokyo Curhat Kepanasan dan Puji Bhayangkara FC

Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 27 Januari 2018
Pelatih FC Tokyo Curhat Kepanasan dan Puji Bhayangkara FC
Pelatih FC Tokyo, Kenta Hasegawa memberikan komentar pasca kemenangan 4-2 atas Bhayangkara FC. (BolaSkor.com/Frengky Aruan)

BolaSkor.com - Pelatih FC Tokyo, Kenta Hasegawa, menyebut bahwa laga melawan Bhayangkara FC dijalani anak asuh dengan tidak mudah di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (27/1). Setidaknya ada dua hal yang membuat FC Tokyo harus kewalahan.

Yang pertama adalah kondisi cuaca. Suhu udara di Indonesia begitu panas dan berbanding jauh dengan kondisi di Tokyo yang berada di kisaran 4 derajat selsius.

"Kesan terhadap laga yang pertama adalah panas sekali. Jepang saat ini sedang musim dingin. Kami tidak membayangkan sepanas ini," kata Kenta Hasegawa usai pertandingan yang berakhir 3-2 untuk kemenangan FC Tokyo.

Akan tetapi, ia memandang dengan positif. "Ini pengalaman yang bisa kami rasakan dan berharga."

Kekuatan Bhayangkara FC menjadi sebab lain. "Bhayangkara FC punya kualitas dan mereka pantas juara 2017. Walaupun menjalani jadwal padat, mereka agresif, bagus, dan berkualitas sehingga membuat kami kebobolan dua kali."

"Bhayangkara FC sempat unggul (2-1), tapi kami mencetak tiga gol sehingga menang 4-2. Kami ucapkan terima kasih untuk PSSI, suporter, Bhayangkara FC, yang memberi kami kesempatan. Dengan pengalaman ini mudah-mudahan kami berjuang mati-matian untuk juara J1 League," tambahnya.

Fc tokyo Bhayangkara FC
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan