Pelatih Ceres-Negros: Beban Ada di Persija Jakarta
BolaSkor.com - Pelatih Ceres-Negros, Risto Vidakovic, menganggap partai kontra Persija Jakarta krusial. Ceres-Negros akan menghadapi Persija di laga keempat Grup G Piala AFC 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (23/4).
Mengingat laga ini akan sangat berpengaruh kepada kedua tim. Jika Ceres-Negros menang, tiket ke babak berikutnya hampir pasti didapatkan. Sementara apabila kemenangan diraih Persija, maka peluang untuk lolos akan tetap terjaga.
"Ini laga krusial, terutama bagi Persija. Saya pikir dua tim merupakan klub besar dan tim besar, dengan pengalaman banyak di Piala AFC. Saya pikir akan menjadi laga sulit," kata Risto Vidakovic.
Baca Juga:
Ivan Kolev Tanggapi Jadwal Padat Persija
Akan Jumpa Persija Jakarta di GBK, Bek Ceres-Negros Kenang Laga Kontra Barcelona
Risto Vidakovic merasa Ceres-Negros tak punya beban. Apalagi saat ini berada di puncak klasemen dengan sembilan poin. Jumlah poin berselisih lima dari Persija, yang sementara berada di tempat ketiga.
"Bukan tekanan bagi Ceres-Negros, kami sudah punya sembilan poin. Tekanan justru ada di Persija. Kalau kalah maka akan keluar," sambung Risto Vidakovic.
Sementara itu, tangga kedua diisi oleh Becamex Binh Duong. Wakil Vietnam itu mengoleksi tujuh poin setelah mengalahkan Shan United 6-0 di laga keempat Grup G Piala AFC 2019, Selasa (16/4).
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim