Pelatih Barcelona Ingin Juarai LaLiga di Lapangan
BolaSkor.com - Barcelona bisa saja dinobatkan sebagai juara LaLiga 2019-2020 andai kompetisi dihentikan efek pandemi virus corona. Namun Quique Setien selaku pelatih El Barca ingin memperjuangkannya di lapangan.
Barcelona tengah memimpin klasemen saat LaLiga ditangguhkan pada 12 Maret lalu. Mereka unggul dua poin dari rival abadinya, Real Madrid.
Pejabat LaLiga terus berupaya untuk melanjutkan musim 2019-2020 hingga tuntas. Namun hingga saat ini belum ada kepastian kapan kompetisi bisa dimulai kembali.
LaLiga terus berlomba dengan waktu. Jika tak kunjung ada kepastian, maka menghentikan kompetisi menjadi pilihan yang realistis.
Andai terjadi, Barcelona sangat mungkin ditetapkan sebagai juara. Hal itu dialami Paris Saint-Germain (PSG) yang ditetapkan sebagai juara Ligue 1 musim ini.
Baca Juga:
Punya Hubungan Luar Biasa Erat dengan Barcelona, Lionel Messi Tidak Akan Hengkang
Impian Quique Setien Bersama Barcelona: Juara Liga Champions dan Pamer Trofi ke Sapi
Pelatih Barcelona Manfaatkan Pesona Messi untuk Goda Lautaro Martinez
"Masuk akal kalau klasemen liga tetap seperti ini (jika dihentikan). Namun saya tidak akan mau juara dengan cara ini," ujar Setien dikutip dari Sport.
"Kenyataannya adalah semua ingin menuntaskan musim dan memenanginya dengan memainkan semua pertandingan, sama dengan di Liga Champions."
Sebagai seorang pelatih, Setien tentu merasa kurang puas jika gelar juara tidak diraih lewat perjuangan di lapangan. Apalagi trofi LaLiga sangat mungkin menjadi trofi pertamanya bersama Barcelona.
6.514
Berita Terkait
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Pembagian Pot, Prosedur, dan Jadwal Drawing Piala Dunia 2026
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona