Pelatih AS Roma Optimistis Bisa Jungkalkan Barcelona
BolaSkor.com - Pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco, merasa optimistis timnya bisa menyingkirkan Barcelona di perempat fina Liga Champions. Hal itu lantaran anak-anak asuhnya akan didukung puluhan ribu suporter setianya yang memadati Stadion Olimpico.
Roma akan menghadapi Barcelona, pada laga leg kedua perempat final Liga Champions musim 2017/2018 di Stadion Olimpico, Rabu (11/4) dini hari WIB. Roma saat ini tertinggal agregat 1-4 dari Barcelona, karena kalah di pertemuan pertama.
Roma harus bisa mengalahkan Barcelona minimal tiga gol tanpa balas untuk bisa melangkah ke babak semifinal. Sejauh ini, peluang Roma bisa kalahkan Barcelona sangat terbuka lebar. Pasalnya, Blaugrana hanya meraih satu hasil imbang dan satu kekalahan dalam dua pertemuan terakhirnya dengan Roma di Stadion Olimpico.
"Kami ingin bertanding sebaik mungkin, dengan kewajiban memberikan yang terbaik. Kami harus mencoba segala cara, untuk dapat lolos ke babak semifinal," kata Eusebio, dikutip dari Marca.
"Sulit memang untuk mengalahkan Barcelona, namun kami harus optimistis. Kami jelas harus mencoba, apalagi kami akan mendapat dukungan langsung dari para suporter. Kami ingin mereka menjadi kekuatan tambahan AS Roma."
Tengku Sufiyanto
17.715
Berita Terkait
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti