Pelaku Penekan Tuas Rem Lawan di Balapan Moto2, Terima Ancaman Pembunuhan

Romano Fenati terlibat insiden dengan Stefano Manzi pada balapan Moto2 di San Marino tahun 2018.
Hendry WibowoHendry Wibowo - Rabu, 13 Februari 2019
Pelaku Penekan Tuas Rem Lawan di Balapan Moto2, Terima Ancaman Pembunuhan
Romano Fenati (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Semua pemerhati lomba Kejuaraan Dunia Balap Motor, pasti masih mengingat insiden yang terjadi di lomba Moto2, GP San Marino, 9 September 2018.

Kala itu, eks jebolan akademi pembalap Valentino Rossi, Romano Fenati didiskualifikasi lantaran dengan sengaja menekan tuas rem rivalnya, Stefano Manzi.

Baca Juga:

Warna Mobil Red Bull-Toro Rosso Mirip dengan Motor KTM-Tech 3 di MotoGP

Dimas Ekky Tertinggal Dua Detik dari Adik Valentino Rossi dan Marc Marquez

Saat kejadian, motor Manzi sedang melaju 200 km/jam. Jadi bisa dibayangkan aksi Fenati sangat berbahaya. Beruntung, saat kejadian, Manzi tidak mengalami insiden apa-apa.

Namun hukuman berat harus diterima Fenati. Dia sempat dilarang mengikuti lomba Moto2 sebanyak dua putaran. Namun pada akhirnya, Federasi Sepeda Motor Internasional (FIM) mencabut lisensi balapnya, sehingga pembalap asal Italia itu tidak bisa mengikuti sisa musim Moto2 2018.

Kini menuju tahun 2019, Fenati dipastikan kembali mengikuti Kejuaraan Dunia Balap Motor, tapi turun ke kelas Moto3. Kepada media Italia, La Gazzetta dello Sport, Fenati menceritakan menerima ancaman pembunuhan usai insiden Moto2 San Marino.

"Ini merupakan kejadian yang dipicu di media sosial. Bahkan saya mendapatkan beberapa ancaman pembunuhan. Mereka seakan sudah membuat peti mati untuk saya," cerita Fenati.

"Saya mengakui kesalahan saya, dan saya meminta maaf kepada semua pihak, tetapi ancaman kematian yang saya terima di media sosial sangat menyakitkan, seperti pecundang. Mereka menghina dan memaki saya," lanjut pembalap berusia 23 tahun itu.

Terlepas dari segala kontroversi, karier balap Fenati lumayan cemerlang. Dia bahkan sempat menjadi runner-up Moto3 musim 2017.*

Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com

Breaking News Moto2 Romano Fenati Stefano Manzi Italia
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Berita Terkait

Berita
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Mills resmi menjalin kerja sama dengan Shin Tae-yong Academy. Kerja sama ini berdurasi satu tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Dua gol kemenangan Persija dicetak melalui tendangan penalti.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Timnas
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mendukung para pemain diaspora jika melanjutkan kariernya di Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Timnas
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Kelme nantinya tak cuma memproduksi apparel buat timnas sepak bola, tapi juga Timnas Futsal Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Jadwal
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
izky Ridho dkk. saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Super League dengan 35 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Liga Indonesia
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Persija Jakarta mendatangkan Shayne Pattynama dari Buriram United. Bek Timnas Indonesia itu dikontrak 2,5 tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Italia
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Luka Modric punya cerita lucu bersama striker AC Milan, datang ke rumah hanya pinjam meja pijat, keluarga heboh minta foto bareng
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Timnas
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, dikabarkan mau nonton langsung Persija vs Madura United. Pemain Persija akan lebih termotivasi jika ditonton Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Liga Indonesia
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Persija tidak bisa menurunkan tim terbaik menghadapi Madura United malam nanti. Pelatih Persija Mauricio Souza punya rencana mengantisipasi hal tersebut.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Liga Indonesia
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Persija belum pasti bisa memainkan Alaeddine dan Paulo Ricardo saat menghadapi Madura United malam nanti. Hanya Fajar Fathurrahman yang siap bermain.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Bagikan