Pekan Pertama Liga 1 2020 Pecahkan Rekor Penonton Terbanyak
BolaSkor.com - Liga 1 2020 sudah bergulir sejak akhir Februari lalu. Kompetisi kasta tertinggi di Indonesia ini memang sangat ditunggu oleh banyak pencinta sepak bola di Tanah Air.
Hal ini, pada pekan pertama jumlah penonton Liga 1 2020 jumlahnya mencapai 179.675. Jumlah ini menjadi yang terbanyak sejak Liga 1 bergulir pada 2017 lalu.
Jumlah penyumbang terbanyak ada pada di laga Persija Jakarta menghadapi Borneo FC, The Jakmania yang hadir pada laga tersebut berjumlah, 50.826. Kedua ada di laga pembuka antara Persebaya Surabaya melawan Persik Kediri dengan jumlah penonton 50.000.
Baca Juga:
Hasil Liga 1 2020: PSIS dan Borneo FC Sama-sama Raih Kemenangan Perdana
Persiraja menjadi soroton di pekan pertama ini. Meskipun berstatus tim promosi, antusiasme penonton laga kandang Persiraja Banda Aceh cukup tinggi. Saat menjamu Bhayangkara FC pada pekan pertama kemarin, sebanyak 25 ribuan penonton hadir untuk mendukung Laskar Rencong.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Cucu Somantri mengaku senang dengan rekor yang diciptakan ini. Ia pun berharap jumlah penonton ini bisa terus dipertahankan hingga akhir musim Liga 1 2020.
"Sepak bola Indonesia masih menjadi kompetisi yang paling banyak ditonton oleh masyarakat Tanah Air. Apalagi klub-klub Indonesia juga memiliki suporter fanatik," kata Cucu Somantri.
"Semoga rekor penonton terbanyak ini masih terjaga ke depannya hingga akhir kompetisi," jelas pria yang juga wakil Ketua Umum PSSI itu.
Pada Liga 1 2019 lalu, baru pada pekan kedelapan jumlah penonton paling banyak tercapai, pekan tersebut disaksikan 143.219 orang. Kemudian musim 2018 pada pekan 5 dengan 151.091 penonton dan musim 2017 pekan ke-34 129.050 penonton.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo