Pedro Acosta Tak Mirip Rossi atau Marquez
BolaSkor.com - Moto3 tengah naik daun berkat kehadiran pembalap Ajo Motosport, Pedro Acosta. Rider debutan itu membuat keajaiban dengan naik empat podium beruntun.
Catatan itu belum pernah ditorehkan sebelumnya. Wajar bila Acosta kemudian disandingkan dengan Valentino Rossi atau Marc Marquez.
Kedua pembalap itu bahkan sudah melempar pujian kepada Acosta. Secara terbuka, The Baby Alien menunggu Acosta naik ke MotoGP.
Namun alih-alih mirip dengan Rossi atau Marquez, bos Ajo Motorsport, Aki Ajo, punya pandangan berbeda. Justru, Acosta tak mirip dengan keduanya.
“Selalu sangat sulit untuk membandingkan pembalap. Ada banyak pembalap berbakat di kejuaraan ini dan hampir setiap orang memiliki gaya dan caranya sendiri," ujar Ajo.
Baca Juga:
"Yang saya suka dari Pedro (Acosta) adalah dia memiliki gaya old school (jadul), yang mungkin sedikit mengingatkan saya tentang pembalap Australia Jack Miller dan Remy Gardner (sekarang di Moto2),” imbuhnya.
Tak banyak pembalap yang memilih teknik seperti Acosta. Akan tetapi, sekali teknik itu dikuasai, maka bisa menjadi senjata mematikan.
“Gaya balap old school ini tidak normal lagi pada generasi muda. Tetapi jika Anda menggunakannya dengan baik, itu bisa menjadi bagian yang sangat kuat dari diri Anda," ujar Ajo.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen