PBSI Menanti Buah Tangan Dingin Rionny Mainaky
BolaSkor.com - PBSI menunjuk Kepala Bidang Pembinaan Prestasi (Kabidbinpres) baru pada periode kepengurusan 2020-2024. Rionny Mainaky ditunjuk mengisi kursi yang sebelumnya ditempati Susy Susanti tersebut.
Ada beberapa alasan mengapa PBSI menunjuk Rionny. Pengalaman melatih di level internasional menjadi pertimbangan utama.
“Setelah melakukan komunikasi yang intens, PBSI lalu menemukan beberapa nama yang visinya sejalan dengan kami. PBSI mencari pelatih yang punya pengalaman internasional,” ujar ketua umum PBSI, Agung Firman Sampurna.
Baca Juga:
Susy Susanti Mundur dari PBSI, Rionny Naik Jabatan
Molor Akibat Pandemi, Thomas dan Uber Cup Dijadwalkan Bergulir di 2021
Soal pengalaman internasional, Rionny tak perlu diragukan. Semasa melatih tim bulu tangkis Jepang, pria asal Ternate itu sudah menelurkan banyak pebulu tangkis hebat.
Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016, Misaki Matsutomo /Ayaka Takahshi merupakan anak asuh Rionny.
Selain itu, Rionny juga berperan besar dalam memoles performa Nozomi Okuhara. Ganda puta Takeshi Kamura/Keigo Sonoda juga merasakan tangan dingin Rionny.
“Alasan kami memilih Rionny adalah PBSI ingin mendapatkan info atau hal yang bisa dipelajari karena target PBSI adalah merebut supremasi bulu tangkis,” ujar Agung.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan