Paulo Sergio Terhormat Melawan FC Tokyo
BolaSkor.com - Gelandang Bhayangkara FC, Paulo Sergio, merasa terhormat bisa bertanding melawan klub ternama Jepang, FC Tokyo. Laga akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Sabtu (27/1).
Laga kontra FC Tokyo dibungkus dengan tajuk J.League Asia Challenge 2018. Pertandingan ini juga menjadi bagian peringatan 60 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Jepang. Selain bertanding, personil FC Tokyo juga menggelar klinik pelatihan.
"Ini laga bagus untuk kami, di mana kami akan bermain melawan tim bagus Asia. Kami sangat terhormat," jelas Paulo Sergio dalam jumpa pers sehari sebelum pertandingan.
Bhayangkara FC diputuskan menjadi lawan FC Tokyo karena menyandang status juara Liga 1 2017. Seperti dijelaskan oleh Paulo Sergio, Bhayangkara FC akan mencoba menampilkan yang terbaik sekaligus menunjukkan bahwa The Guardian berlabel juara.
"Kami akan mencoba yang terbaik. Saya juga berharap laga nanti bisa dinikmati," tambahnya.
Sementara itu, pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy menjelaskan bahwa laga melawan FC Tokyo merupakan pengalaman yang bagus untuk skuat yang diisi banyak pemain muda. "Pemain kami akan dibawa ke pertandingan yang levelnya lebih tinggi, karena melawan tim bagus Asia. Mereka akan mendapat pengalaman yang juga berguna untuk Bhayangkara FC."
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Pesta Gol di SUGBK, Persija Sempat Terkejut dengan Perubahan Gaya Main Bhayangkara FC
Hasil Super League 2025/2026: Persija Pesta Gol ke Gawang Bhayangkara FC di SUGBK
Link Streaming Persija Jakarta vs Bhayangkara Presisi Lampung FC, Live Sebentar Lagi
Persija Tak Didampingi Pelatih Mauricio Souza Bukan Keuntungan bagi Bhayangkara FC
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026, Persija Jakarta vs Bhayangkara FC, Senin 29 Desember
Sanksi Fabio Calonego Tak Berlaku Lawan Bhayangkara FC, Ryo Matsumura Harus Absen
Disalip Persib, Persija Bertekad Bangkit di 2 Laga Kandang Usai Takluk dari Semen Padang
Seharusnya Persib Bisa Cetak Gol Lebih Banyak ke Gawang Bhayangkara FC
Hasil Super League 2025/2026: Ramon Tanque Brace, Persib Bandung Menang atas Bhayangkara FC
Link Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara Presisi Lampung FC di Super League 2025/2026 Minggu 21 Desember 2025, Live Sebentar Lagi