Paul Pogba Harus Bersedia Terima Gaji Lebih Kecil Andai Sepakat Gabung Real Madrid
 Johan Kristiandi - Rabu, 01 Mei 2019
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Mei 2019 
                BolaSkor.com - Gelandang Manchester United, Paul Pogba, dikabarkan menjadi incaran Real Madrid pada bursa transfer mendatang. Namun, Los Blancos tak sanggup membayar Pogba seperti yang dilakukan Manchester United.
Real Madrid belum berhenti berusaha menggaet Paul Pogba. El Real menilai pemain asal Prancis itu bisa menjadi tulang punggung di lini tengah. Kabarnya, memboyong Pogba adalah perintah langsung dari sang pelatih, Zinedine Zidane.
ESPN mengabarkan, Manchester United sejatinya tidak ingin menjual Pogba. Terlebih, eks Juventus itu sudah kembali ke bentuk permainan terbaik setelah Ole Gunnar Solskjaer datang.
Namun, keinginan sang pemain untuk hengkang bisa menjadi pembeda. Pogba dikabarkan masih membuka peluang angkat kaki dari Old Trafford. Apalagi, eks Juventus itu ingin tampil di Liga Champions musim depan.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan Liga Eropa: AC Milan Terlempar dari Zona Liga Champions, Real Madrid Keok
Ketika Real Madrid Kembali Mengecewakan Zinedine Zidane
 
Real Madrid menjadi tim yang paling berpeluang mendapatkan Pogba. Banderol lebih dari 100 juta euro yang tersemat di Pogba diyakini akan menyulitkan klub selain Madrid.
Akan tetapi, Real Madrid kembali berpikir dua kali sebelum melayangkan tawaran pada Manchester United. Los Merengues ingin terlebih dahulu mendapatkan persetujuan dari Paul Pogba terkait jumlah gaji.
Kabarnya, Madrid tidak bersedia membayar Pogba seperti gaji yang diterima saat ini yakni 290 ribu pounds per pekan. El Real ingin kesepakatan berada di bawah jumlah tersebut.
Real Madrid memang sedang gencar mendatangkan pemain anyar. Eden Hazard, Christian Eriksen, Mauro Icardi hingga Kylian Mbappe menjadi sederet bintang yang masuk dalam radar.
Johan Kristiandi
17.684
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Emaxwell Souza Hattrick, Persija Raih Tiga Kemenangan Beruntun
Xabi Alonso Akui Ada Perlakuan Berbeda Antara Pemain Real Madrid
Indonesia Total Boyong 4 Emas dari Asian Youth Games 2025
 
                      Menteri Olahraga Italia Geram, Sebut Rencana Laga Milan vs Como di Australia Tak Hormati Suporter
 
                      Erspo Tampilkan Koleksi AFTERMATCH di Jakarta Fashion Week 2026: Saat Olahraga Jadi Gaya Hidup
 
                      Tidak Benar 10 Exco PSSI Ingin Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia
 
                      Tiga Uji Coba Rampung, Timnas Indonesia U-17 Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2025
 
                      AC Milan Berencana Depak Satu Penyerang pada Bursa Transfer Januari 2026
 
                      Link Streaming Persija Jakarta vs PSBS Biak di Super League 2025/2026 31 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
 
                      Jeje Singgung Nama Eliano Reijnders, Bojan Hodak: Omong Kosong
 
                      




