Kualifikasi Piala Dunia 2026
Patrick Kluivert Jamin Timnas Indonesia Akan Berjuang Habis-habisan untuk Kalahkan Irak
BolaSkor.com - Patrick Kluivert jamin Timnas Indonesia akan berjuang abis-habisan untuk mengalahkan Irak pada matchday 2 Grup B Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Minggu (12/10) dini hari WIB.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak akan berlangsung di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah.
Ini adalah laga hidup mati bagi Skuad Garuda setelah dikalahkan Arab Saudi 3-2 pada pertandingan pertama, Kamis (9/10).
Baca Juga:
Harapan Belum Pupus, Begini Skenario Timnas Indonesia Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026
Absen Lawan Arab Saudi, Kluivert Jawab Peluang Verdonk Turun saat Timnas Indonesia versus Irak
Patrick Kluivert Puji Penampilan Maarten Paes saat Timnas Indonesia Kalah dari Arab Saudi
Lihat postingan ini di Instagram
Timnas Indonesia harus menang atas Irak untuk menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026, baik langsung maupun melalui Round 5 atau babak play-off Zona Asia.
"Saya pikir besok adalah pertandingan yang sangat penting bagi kami, seperti pertandingan sebelumnya juga. Ini akan menjadi pertandingan yang sangat menarik," kata Patrick Kluivert dalam konferensi pers pralaga, Jumat (10/10).
"Tentu saja, setelah hasil yang mengecewakan melawan Arab Saudi, kami harus meraih kemenangan dan kami akan berjuang untuk meraih kemenangan itu juga."
"Kami telah bersiap dan kami akan berjuang habis-habisan, seperti yang kami lakukan saat melawan Arab Saudi," tutur Patrick Kluivert.
Irak Tim Bagus, Timnas Indonesia Berharap Hasil Terbaik
Rizqi Ariandi
7.770
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Piala Asia Futsal 2026: Suporter Indonesia Buat Kapten Timnas Korsel Tertekan
Eks Timnas Kroasia Jadi Harapan Baru Lini Belakang Persis Solo
Dear Suporter, Tolong Penuhi Indonesia Arena saat Timnas Futsal vs Kirgizstan di Piala Asia Futsal 2026
Dikontrak Tiga Tahun, Maarten Paes Menuju Ajax Amsterdam
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bungkam Korea Selatan 5-0 di Laga Pembuka
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar