Park Hang-seo Nilai Peluang Timnas Indonesia ke Semifinal Lebih Kecil dari Vietnam
BolaSkor.com - Timnas Indonesia bermain imbang 0-0 lawan Vietnam, pada laga ketiga Grup B Piala AFF 2020 di Bishan Stadium, Rabu (15/12) malam WIB.
Hasil ini membuat Timnas Indonesia masih menduduki posisi puncak klasemen sementara Grup B dengan raihan 7 poin dari 3 laga. Unggul selisih gol dari Vietnam di tempat kedua dengan poin sama. Disusul Malaysia (6 poin), Kamboja (3 poin), dan Laos (0 poin).
Meski gagal ke puncak klasemen, pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, menilai peluang The Golden Stars lebih besar melaju ke semifinal ketimbang Timnas Indonesia. Pasalnya, Vietnam hanya melawan Kamboja, sedangkan Timnas Indonesia menantang Malaysia.
Baca Juga:
Reaksi Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri Usai Timnas Imbang Lawan Vietnam
"Indonesia atau Malaysia belum pasti lolos ke semifinal. Sementara kami berada di urutan kedua, tertinggal selisih satu gol dari Indonesia. Di laga terakhir, kami menghadapi Kamboja, sementara Indonesia akan menghadapi lawan sulit Malaysia. Kami akan mengerahkan semua kekuatan," kata Park Hang-seo, dalam sesi konferensi pers usai laga.
Selanjutnya, Timnas Indonesia menghadapi Malaysia, pada laga terakhir Grup B Piala AFF 2020 di National Stadium, Minggu (19/12) mendatang.
Sedangkan, Vietnam menantang Kamboja di Bishan Stadium, pada hari dan jam yang sama.
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina