Parade yang Membawa Energi Positif untuk Masyarakat Indonesia

Parade juara yang diikuti cabang olahraga lainnya yang berlaga di SEA Games 2023 Kamboja itu dimulai dari Gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga, Senayan pukul 08.30 WIB.
Andhika PutraAndhika Putra - Jumat, 19 Mei 2023
Parade yang Membawa Energi Positif untuk Masyarakat Indonesia
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lebih dari tiga jam parade juara tim U-22 Indonesia disambut meriah warga Jakarta, Jum'at (19/5). Bukan hanya kelompok suporter timnas, para pelajar, karyawan swasta serta pengendara yang melintas mulai dari kawasan Senayan, Sudirman hingga Bundaran HI yang jadi rute perayaan juara itu ikut larut dalam euforia perolehan medali emas SEA Games 2023.

Parade juara yang diikuti cabang olahraga lainnya yang berlaga di SEA Games 2023 Kamboja itu dimulai dari Gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga, Senayan pukul 08.30 WIB. Arak-arakan lalu bergerak menuju jalan Sudirman dan menuju Bundaran HI. Titik akhirnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Bus TransJakarta dengan atap terbuka yang dinaiki penggawa Garuda Muda memimpin di depan diikuti mobil-mobil karnaval yang dinaiki atlet lainnya. Sepanjang jalan, iringan pemain disambut meriah warga yang melintas hingga pekerja kantoran sekitar. Warna merah putih menghiasi jalan-jalan diiring lagu-lagu kemenangan.

"Indonesia juara !" teriak warga menyambut rombongan atlet.

"Penasaran ingin lihat perayaan juara timnas Indonesia. Selamat.. Kalian luar biasa," kata Sulistiani, seorang pekerja di kawasan Sudirman.

Di kawasan Bundaran HI, para pendukung timnas juga menyambut para pemain dengan aksi 1.000 bunga mawar dan sejumlah poster dukungan.

"Selamat datang para juara SEA Games 2013, dari Asia Tenggara menuju sepak bola pentas dunia,"demikian isi tulisan di poster.

"Selamat kepada Timnas U-22 juara SEA Games 2023. Mental dan nyali kalian luar biasa,"

Rombongan tim U-22 Indonesia kemudian berhenti di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) sebagai titik akhir parade juara. Marselino Ferdinan dkk disambut meriah ratusan suporter yang sudah menunggu sejak pagi. Turut hadir dalam rangkaian penutup parade juara di SUGBK, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari, Chef de Mission (CdM) Tim Indonesia di SEA Games 2023, Lexyndo Hakim, hingga sejumlah Exco PSSI.

Erick Thohir meminta maaf kepada masyarakat Jakarta karena membuat macet lalu lintas Ibu Kota disebabkan adanya arak-arakan Tim Indonesia tersebut.

"Ayo kita bangkitkan sepak bola Indonesia, kita revolusi mental dari sepak bola. Setuju?," kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir kepada para pendukung timnas.

Erick juga meminta maaf kepada warga Jakarta karena membuat macet lalu lintas dengan adanya arak-arakan Tim Indonesia. Erick menyebut para pemain tim U-22 Indonesia sudah menjalani pemusatan latihan lebih dari dua bulan di Jakarta, bahkan menjalani ibadah puasa dan Hari Raya Idul Fitri jauh dari rumah dan akan segera dibubarkan setelah pawai usai.

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengaku bangga dengan prestasi yang diraih kontingen Indonesia di SEA Games. Dengan target 69 emas, menjadi 87 emas, tim Merah Putih meraih 87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu di SEA Games 2023.

Dito juga bangga, Indonesia akhirnya bisa membawa pulang medali emas cabang olahraga sepak bola SEA Games setelah 32 tahun lamanya.

"Mohon maaf warta Jakarta karena lenin dari dua jam kami buat macet. Tapi ini memberikan energi positif. Terima kasih atas dukungan untuk kontingen dan para juara hingga meraih 87 medali emas,” kata Dito.

Breaking News SEA GAMES
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Italia
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Luciano Spalletti merasa Juventus asuhannya masih belum selevel dengan Inter Milan dan Napoli.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Inggris
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Pelatih baru Chelsea Liam Rosenior yakin sudah memiliki sumber daya untuk meraih kemenangan saat bersiap menjamu Arsenal.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Pelatih asal Inggris itu mengaku sudah menjalin komunikasi secara virtual dengan beberapa pemain Timnas Indonesia selepas dirinya resmi menahkodai Skuad Garuda.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Timnas
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
John Herdman itu yakin Skuad Garuda punya potensi besar lolos ke Piala Dunia.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Timnas
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Cesar Meylan buka suara soal keputusannya mengikuti John Herdman ke Timnas Indonesia. Bukan sekadar 15 tahun bekerja bersama, ini alasan sesungguhnya sang asisten pelatih.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Upaya perdamaian The Jakmania dengan Viking terus dilakukan. Pendiri dan mantan Ketum Jakmania, Bung Ferry, diterima dengan baik di Bandung
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Persija Jakarta dikabarkan membidik sejumlah pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Dua di antaranya adalah Ricky Kambuaya dan Hugo Gomes.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Inggris
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Pep Guardiola menyatakan dirinya cemas terhadap ancaman Newcastle United yang sering menentukan hasil pertandingan pada menit-menit akhir.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Bagikan