Para Pemain Muda Mulai Mentas di Panggung Euro 2024
BolaSkor.com - Arda Guler menghiasi kemenangan 3-1 Turki atas Georgia pada laga Grup F. Tak pelak pemain berusia 19 tahun itu menjadi bintang pada laga tersebut.
Selang beberapa jam kemudian, giliran Francisco Conceicao yang mentas. Pemain berusia 21 tahun ini mencetak gol kemenangan dramaris Portugal atas Republik Ceko.
Conceicao melanjutkan tren pemain muda yang tampil mengesankan di turnamen ini.
Sebelumnya Jamal Musiala mencuri perhatian saat Jerman mengalahkan Skotlandia di hari pembukaan. Pemain berusia 21 tahun ini bahkan disamakan dengan Kaka oleh legenda Arsenal Ian Wright pascapertandingan.
Masih dari Jerman, Florian Wirtz juga menjadi pusat perhatian. Penyerang Bayer Leverkusen berusia 21 tahun itu menjadi pemain termuda yang mencetak gol untuk Jerman di Euro.
Dari Spanyol ada Lamine Yamal. Pemain Barcelona berusia 16 tahun menjadi pemain termuda yang bermain di Euro saat tampil gemilang dalam kemenangan 3-0 Spanyol atas Kroasia.
Dan, tentu saja ada Jude Bellingham. Pemain Inggris berusia 20 tahun ini adalah pemain Eropa pertama yang tampil di tiga turnamen besar sebelum berusia 21 tahun. Inggris bahkan disebut-sebut sangat tergantung kepada gelandang yang mencetak gol kemenangan The Three Lions melawan Serbia.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.904
Berita Terkait
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Link Streaming Burnley vs Manchester United, Kamis 8 Januari 2026
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Sebelum Jadi Pelatih Interim Manchester United, Darren Fletcher Minta Restu Sir Alex Ferguson
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026