Panitia SEA Games 2023 Gratiskan Tiket Cabor Sepak Bola, Termasuk Laga Timnas Indonesia U-22 Vs Filipina
BolaSkor.com - Panitia SEA Games 2023, Cambodia SEA Games Organizing Committee (CAMSOC), melakukan gebrakan agar pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara tersebut ramai.
Salah satunya dengan membagikan tiket gratis untuk cabang olahraga (cabor) sepak bola putra SEA Games 2023. Tentunya hal ini termasuk laga Timnas Indonesia U-22 kontra Filipina U-22 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Sabtu (29/4) pukul 16.00 WIB.
Tak hanya itu, laga Kamboja U-22 kontra Timor Leste U-22 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Sabtu (29/4) pukul 19.00 WIB, tiketnya juga digratiskan.
Tiket gratis untuk cabor sepak bola putra SEA Games 2023 didistribusikan CAMSOC melalui Football Federation of Cambodia (FFC).
Baca Juga:
Indra Sjafri Puas dengan Fasilitas Lapangan Latihan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023
SEA Games 2023: Timnas Indonesia U-22 Latihan Perdana di Kamboja, Pemain dalam Kondisi Fit
"Dapatkan tiket Anda sekarang dan bergabunglah dalam keseruan saat para pesaing dari seluruh wilayah berkumpul untuk memamerkan bakat mereka," tulis halaman Facebook Cambodia 2023.
"Dengan beragam acara mulai dari olahraga hingga musik hingga seni, selalu ada sesuatu untuk semua orang di acara bergengsi ini. Jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan SEA Games 2023 dari dekat. Dapatkan tiket Anda sekarang dan bergabunglah dalam perayaan. Tiket pertandingan sepak bola hari pertama dibagikan hanya dalam kurun waktu satu jam."
"Pada kesempatan yang sama, Sekjen FFC, Keo Sareth, menjelaskan tentang pembagian tiket. Total 14.300 tiket telah dibagikan," bunyi narasi dalam laman SEA Games 2023.
Di SEA Games 2023, Timnas Indonesia U-22 tergabung di Grup A bersama tuan rumah Kamboja, Filipina, Myanmar, dan Timor Leste. Sedangkan Grup B dihuni juara bertahan Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura, dan Laos.
Timnas Indonesia U-22 akan memainkan laga pembuka Grup A kontra Filipina pada Sabtu, 29 April mendatang, sebelum berturut-turut melawan Myanmar (4 Mei), Timor Leste (7 Mei) dan Kamboja (10 Mei).
Sedangkan, upacara pembukaan SEA Games 2023 baru akan berlangsung di Morodok Techo Athletics Stadium, Phnom Penh, pada 5 Mei 2023.
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija