Pandangan Jurgen Klopp Terkait Sepak Bola Tanpa Penonton
BolaSkor.com - Pandemi virus corona bisa membuat pertandingan sepak bola digelar tanpa penonton dalam jangka waktu yang lama. Namun bagi Jurgen Klopp, ancaman tersebut bukanlah sebuah masalah besar.
Hampir seluruh liga-liga sepak bola di seluruh dunia terhenti karena pandemi ini. Demi melanjutkannya, opsi terbaik adalah menggelar pertandingan tanpa penonton.
Hal itu sudah diterapkan oleh Bundesliga. Langkah serupa kemungkinan besar akan diikuti LaLiga, Premier League dan Serie A demi menuntaskan musim 2019-2020.
Namun sejumlah pihak menilai menggelar pertandingan tanpa penonton mengurangi daya tarik sepak bola. Tak sedikit yang mencibirnya.
Klopp coba menanggapi komentar miring tersebut. Menurut manajer Liverpool tersebut, sepak bola menjadi olahraga paling populer di dunia bukan karena penontonnya.
Baca Juga:
Klopp Lebih Suka Lionel Messi tapi Anggap Cristiano Ronaldo Sempurna
Klopp Berkhayal Steven Gerrard Perkuat Liverpool Asuhannya
Sentuhan Jurgen Klopp dalam Perjalanan Karier Christian Pulisic
"Kami semua sudah memulai bermain sepak bola tanpa suporter dan kami mencintai permainan ini bukan karena atmosfir dalam sebuah stadion," kata Klopp dikutip dari BBC.
"Sepak bola adalah sebuah permainan di tempat yang kurang lebih sama situasinya. Kita akan menghadapi tim lain.”
Intinya, Klopp menilai sepak bola tidak akan berubah selama masih dimainkan dengan cara yang sama. Suporter hanyalah bumbu pelengkap untuk menambah kenikmatan dalam sebuah pertandingan.
6.514
Berita Terkait
Berselisih dengan Manajemen Crystal Palace, Oliver Glasner Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?
Perpanjangan Kontrak Mike Maignan dengan AC Milan Tinggal Tunggu Waktu
Barcelona Tandang ke Real Sociedad dengan Satu Tujuan: Raih Tiga Poin
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Raih Posisi Runner-Up
Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro Berpulang
Victor Osimnhen Diyakini Bakal Bersedia Gabung Manchester United
Dominasi Tanpa Gol, Mikel Arteta Soroti Ketajaman Arsenal
Bawa Manchester United Bungkam Manchester City, Michael Carrick Ukir Catatan Spesial
Buang Banyak Peluang, Hasil Imbang Liverpool Serasa Kekalahan