Operasi karena Cedera Meniscus, Bali United Pastikan Saimima Absen Tiga Bulan
BolaSkor.com - Bali United akhirnya melakukan tindakan operasi atas cedera yang dialami Muhammad Sidik Saimima. Gelandang asal Maluku diperkirakan bisa kembali ke lapangan dalam tiga bulan.
Saimima absen sejak Piala AFC 2022 lalu. Mantan gelandang PSS Sleman ini mengalami cedera pada awal masa persiapan.
Saimima sempat menjalani beberapa program terapi. Namun begitu, cederanya tak kunjung sembuh. Akhirnya, operasi dilakukan pada bulan ini.
Meski sampai naik ke meja operasi, Saimima tak akan absen lama seperti I Kadek Agung Widnyana Putra atau Gunawan Dwi Cahyo. Cedera yang dialami Saimima tak separah Kadek Agung ataupun Gunawan.
"Kami usahakan dalam waktu tiga bulan Saimima sudah bisa kembali ke lapangan," ujar dokter tim Bali United, dr. Ganda Putra, Selasa (20/9) malam.
Baca Juga:
Hujan Kritik dari Suporter, Teco Ingin Andhika Wijaya Kerja Keras Lagi
Ganda Putra menjelaskan, Saimima mengalami cedera pada meniscus bagian luar, bukan bagian ligamen. Makanya, pemulihan lebih cepat.
"Untuk Saimima recovery-nya lebih cepat, karena kasus cederanya berbeda dengan Kadek Agung dan Gunawan. Saimima hanya ada robekan pada meniscus. Semua ligamennya tidak ada masalah," lanjut Ganda Putra.
Keputusan melakukan operasi membutuhkan waktu tak sebentar. Ganda Putra menyebut keputusan operasi juga harus didasari mentalitas yang kuat.
"Untuk sampai ke tahap naik meja operasi itu tidak mudah, terutama untuk atletnya. Atlet butuh mental dan keyakinan yang kuat sebelum memutuskan untuk operasi. Mungkin saat ini adalah waktu yang tepat bagi Saimima melakukan operasi," jelas Ganda Putra.
Sementara itu, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengaku lebih senang ketika tim dalam kondisi lengkap. Pasalnya, Saimima dan Kadek Agung merupakan andalan Bali United.
Namun begitu, dalam sepuluh partai awal Liga 1, Teco, sapaan akrabnya bisa lebih tenang. Brwa Nouri, Fadil Sausu dan Ahmad Agung Setiabudi bisa menjalankan tugasnya. Setelah ini ada Hariono yang sudah sembuh dari cedera.
"Dalam beberapa pertandingan lini tengah main bagus dan kita bisa menang. Tapi pastinya lebih bagus ketika komplet," kata Teco. (Laporan Kontributor Putra Wijaya/Bali)
Tengku Sufiyanto
17.714
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina