Olimpiade Tokyo 2020: Greysia/Polii Melaju ke Semifinal
BolaSkor.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, berhasil mengamankan tiket semifinal Olimpiade Tokyo 2020. Greysia/Apriyani melaju setelah mengalahkan pasangan China, Du Yue/Li Yin Hui, Kamis (29/7).
Greysia/Apriyani butuh tiga gim untuk menumbangkan Du/Li. Pasangan Indonesia menang dengan skor 21-15, 20-22, 21-17.
Di gim pertama, Greysia/Apriyani tertinggal lebih dahulu. Du/Li unggul 6-3 atas Greysia/Apriyani. Untungnya, Greysia/Apriyani segera bangkit. Mereka berbalik unggul 11-10 saat interval.
Baca Juga:
Olimpiade Tokyo 2020: Gregoria Mariska Tak Pusingkan Lawan di 16 Besar
Olimpiade Tokyo 2020: Mimpi Praveen/Melati Raih Medali Berakhir
Selepas jeda, laga semakin ketat. Greysia/Apriyani berusaha menahan serangan Du/Li sekaligus merebut empat poin beruntun dan menutup gim pertama dengan kemenangan.
Berbeda dengan gim pertama, Greysia/Apriyani langsung menekan di gim kedua. Pasangan Indonesia unggul 4-0 terlebih dahulu.
Sayangnya Du/Li berhasil mengejar secara perlahan, bahkan menyamakan skor menjadi 8-8.
Greysia/Apriyani berhasil menuju interval dengan keunggulan. Sayangnya,selepas jeda Du/Li justru mendominasi dan memaksa gim ketiga.
Di gim pamungkas, Greysia/Apriyani unggul 11-7 terebih dahulu. Berbeda dengan sebelumnya, kali ini Greysia/Apriyani tidak kendur dan memastikan tiket ke semifinal.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat