Olimpiade 2020: Guinea Batal, Korut Satu-satunya Negara yang Mundur
BolaSkor.com - Guinea batal mundur dari Olimpiade Tokyo 2020, Jepang. Keputusan ini diambil setelah mempertimbangkan keputusan sebelumnya yang menyatakan mundur dari Olimpiade 2020.
Sebelumnya, Guinea mengikuti jejak Korea Utara mundur dari Olimpiade 2020. Pandemi COVID-19 menjadi alasannya. Ditambah isu Guinea memiliki permasalahan dana.
Saat itu, Menteri Olahraga Guinea, Sanoussy Bantama Sow, yang menyatakan kontingen negaranya untuk mundur dari Olimpiade 2020.
"Karena kebangkitan varian COVID-19, Pemerintah, yang peduli dengan menjaga kesehatan atlet Guinea, dengan menyesal telah memutuskan untuk membatalkan partisipasi Guinea di Olimpiade Tokyo 2020," tulis Sow dalam surat yang ditujukan kepada Presiden Komite Olimpiade Guinea, Nabi Camara.
Akan tetapi, kurang dari 24 jam, Inside the Games melaporkan Guinea membatalkan keputusannya.
Baca Juga:
Moment of Silence dan Untaian Doa di Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020
"Perdana Menteri, Menteri Olahraga dengan senang hati mengumumkan kepada masyarakat Guinea, pecinta olahraga, bahwa pemerintah, setelah mendapat jaminan dari otoritas kesehatan, menyetujui partisipasi atlet kami di Olimpiade ke-32 di Tokyo," kata Sow dalam pernyatannya.
Guinea mengirimkan lima atletnya di Olimpiade Tokyo 2020. Kelimanya adalah pegulat Fatoumata Yarie Camara, judoka Mamadou Samba Bah, perenang Fatoumata Lamarana Toure dan Mamadou Tahirou Bah, serta sprinter Aissata Deen Conte.
Ini untuk ke-12 kalinya Guinea berpartisipasi di ajang Olimpiade. Guinea belum pernah mendapatkan medali sama sekali.
Olimpiade 2020 diikuti 206 negara. Dengan batalnya Guinea, Korea Utara menjadi satu-satunya negara yang mundur di Olimpiade 2020, dengan alasan pandemi COVID-19. Olimpiade 2020 sudah resmi dibuka di Stadion Olympic, Jumat (23/7).
Tengku Sufiyanto
17.649
Berita Terkait
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte