Nottingham Forest Pesaing Kuat di Empat Besar Premier League

Kalahkan Aston Villa, Nottingham Forest ada di empat besar Premier League.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 15 Desember 2024
Nottingham Forest Pesaing Kuat di Empat Besar Premier League
Nottingham Forest (x/NFFC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:



BolaSkor.com - Nottingham Forest memetik kemenangan 2-1 atas Aston Villa dalam pertarungan memperebutkan posisi di empat besar Premier League. Berkat kemenangan itu, Forest kini berada di posisi keempat klasemen sementara Premier League.

Di awal musim, hanya sedikit yang melihat Nottingham Forest sebagai pesaing di empat besar. Tetapi setelah kemenangan 2-1 atas Aston Villa, Minggu (15/12) WIB, manajer Villa Unai Emery memandang mereka sebagai pesaing kuat dalam perebutan tempat di zona Liga Champions.

Forest naik ke posisi keempat dengan 28 poin, unggul tiga poin dari Villa di posisi keenam, dan hanya tertinggal dua poin dari Arsenal di posisi ketiga.

"Kami sedang dalam proses dan kami harus memahaminya. Forest sekarang adalah pesaing kuat di empat besar," kata Emery dikutip dari Reuters.

Baca Juga:

Pertama Kali Menang di Old Trofford sejak 1994, Momen Besar buat Nottingham Forest

Bek Nottingham Forest Masuk Radar Transfer Liverpool

Gara-Gara 'Kicauan' di Media Sosial, Nottingham Forest Didenda Rp15 Miliar

(x/NFFC)

Pelatih asal Spanyol itu mengakui, kekalahan dari Forest membuat Villa harus bekerja lebih keras demi mengatasi kuatnya tekanan.

"Tentu saja, berada di bawah tekanan lebih sulit, dan ini adalah proses yang harus kami coba pelajari. Kami kehilangan peluang. Kami harus mencoba untuk lebih konsisten di klasemen," kata Emery.

Sementara itu, pelatih Forest, Nuno Espirito Santo, mengatakan bahwa kemenangan atas Villa membuktikan timnya mampu bersaing di papan atas.

"Kami mencoba dan mencoba setiap hari untuk membangun sesuatu yang bagus yang dapat kami identifikasi dengan klub. Ini adalah momen penting yang kami rasakan. Kami bermain melawan tim yang sangat bagus," ujar Nuno.

"Kami bekerja sangat keras. Kami bekerja dengan rencana perbaikan yang jelas dan membangun tim. Kami bersaing dengan semua klub. Cara kami bersaing adalah tentang organisasi dan keyakinan," pungkas Nuno.

Villa, yang musim lalu finis keempat, selanjutnya akan menjamu juara bertahan Manchester City pada Sabtu (21/12). Sedangkan Forest pada hari yang sama akan bertandang ke Brentford.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Premier League Nottingham forest Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.503

Berita Terkait

Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Inggris
Alasan Mengapa Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee Jarang Bermain di Manchester United
Musim ini, Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee jarang dimainkan Ruben Amorim di Manchester United. Apa alasannya?
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Alasan Mengapa Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee Jarang Bermain di Manchester United
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Jadwal
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Pertandingan besar di liga-liga top Eropa akan terjadi di akhir pekan ini, termasuk dari pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Inggris
Terus Merotasi Pemain, Skuad Chelsea Seharusnya Mulai Mempertanyakan Enzo Maresca
Enzo Maresca terus melakukan rotasi pemain di Chelsea dan pandit sepak bola, Wayne Rooney, mengkritiknya.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Terus Merotasi Pemain, Skuad Chelsea Seharusnya Mulai Mempertanyakan Enzo Maresca
Bagikan